iklan banner pemrov sulsel
Banner PDAM Makassar
Banner dprd wajo

Aktivitas Tambang Galian C Milik Kades Cege Mare Meresahkan Warga Desa Tellu Boccoe

waktu baca 2 menit
Jalan yang dilalui mobil dump truk pengangkut pasir kasar

Bone, suaralidik.com – Aktivitas Tambang Galian C yang terletak di Desa Cege Kecamatan Mare Kabupaten Bone meresahkan masyarakat Desa Tellu Boccoe yang bermukim di sekitar wilayah tambang.

Pasalnya, aktivitas tambang galian C milik kepala desa Cege itu mulai pukul 08.00 wita hingga pukul 22.00 wita di malam hari dan mobil angkutan hasil tambang itu melalui jalan Desa Tellu Boccoe sehingga sangat meresahkan dan mengganggu ketenangan warga.

Selain kondisi jalan semakin rusak, suara bising mobil dump truk pun yang lalu lalang di waktu shalat magrib dan Isya membuat aktivitas ibadah warga ikut terganggu.

Belum lagi suara knalpot mobil yang mengangkut hasil tambang berupa pasir kasar mengganggu waktu istrahat (tidur) masyarakat sekitar.

Menurut Kapolsek Mare AKP H.Muhammad Nawir,” Saya sudah menegur kepala desa Cege di tempat tambang beroperasi agar dihentikan kegiatan tambang galian C namun masih saja diteruskan”, kata H. Nawir yang ditemui langsung wartawan pada Senin (3/8/2020).

Sementara itu, Kepala Desa Tellu Boccoe H.A.Hasanuddin dalam menanggapi keluhan warganya, Ia pun mengambil sikap dengan menyurat ke Kapolres Bone, Bupati Bone dan Ketua DPRD Bone.

H.A.Hasanuddin menyayangkan sikap Kepala Desa Cege yang tidak memperdulikan ketertiban dan ketenangan masyarakat.

” Saya kecewa dengan sikap Kepala Desa Cege, tidak mengambil sikap untuk memberhentikan dulu aktivitas tambang tersebut,dan akhirnya saya mengambil keputusan untuk menyurat ke pemerintah atas demi warga saya di sini,” ujarnya.

Hingga berita ini diturunkan, Kepala Desa Cege bernama Haeruddin enggan untuk dikonfirmasi. (*INA)


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

perhapmi
perhapmi