Sudah Merampok, Meneror Lagi, Begini Kondisi Warga Desa Talang Buluh
Banyuasin suaralidik.com – Warga Dusun 1 Desa Talang Buluh Kec. Talang Kelapa, Banyuasin dihebohkan dengan SMS berupa ancaman oleh pelaku pencurian pada Kamis malam (07/02/2019).
Suharto, kepala Dusun 1 Desa Talang Buluh yang dimintai keterangannya membenarkan bahwa didusunnya telah terjadi pencurian pada Kamis malam
Para kawanan pencuri berhasil menjebol 3 rumah warga dalam waktu yang bersamaan, adapun 3 warga yang menjadi korban berinisial AS, DA, dan AT.
Perihal adanya ancaman berupa SMS kepada warga, Suharto menyarankan agar langsung bertanya kepada warganya yang menjadi korban. “Supaya tidak simpang siur dan jelas,”keluh Suharto.
AY salah seorang warga dusun 1 menjelaskan kronologis kejadian hingga terjadinya SMS ancaman dari pelaku pencurian ke handphone miliknya.
Awalnya, tutur AY, si AT adik AY adalah korban pencurian. AT telah kehilangan 1 unit handphone dan dompet beberapa hari yang lalu.
Diduga kuat, para pelaku memanfaatkan nomor yang berada di handphone AT, sehingga terjadilah ancaman via sms kepada warga didusun 1.
Ditempat yang berbeda DA yang merupakan salah satu korban pencurian didusun 1 talang buluh ini membenarkan bahwa dirinya merupakan korban dari pencurian.
Dia mengetahui rumahnya disatroni pencuri pada pagi harinya yang dimana posisi kamar mereka telah dikunci oleh pelaku dari luar. Barang yang digasak sang maling 1 unit sepeda motor dan beberapa barang lainnya telah lenyap.
Pencurian dan ancaman via sms itu telah dilapor ke Polsek Talang Kelapa, Banyuasin.(***adi).