iklan banner pemrov sulsel
Berita Desa

Pemdes Tugondeng Salurkan BLT-DD Tahap Ketiga, Lidik Pro : Ini yang Tercepat di Herlang

waktu baca 1 menit
Penyaluran BLT-DD Pemdes Tugondeng kecamatan Herlang kabupaten Bulukumba, Tahap Ketiga

Bulukumba, suaralidik.com – Senin (8/6/2020), Pemerintah desa Tugondeng kecamatan Herlang kabupaten Bulukumba kembali menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa. (BLT-DD) Tahap Ketiga.

Sejak awal penyaluran BLT-DD, Pemdes Tugondeng bersama jajaran berupaya mempercepat penyaluran bantuan sosial ini untuk masyarakat Tugondeng yang kena dampak covid-19.

” Harus dipahami, kondisi keuangan masyarakat saat ini sangat memprihatinkan ditengah pandemi Covid-19, ini sudah tahap ketiga dan terakhir sesuai dengan kebijakan pemerintah pusat, Kami alokasikan dana desa sebesar Rp 315 juta untuk BLT,” kata Sirajuddin.

Menurut salah satu staf desa Tugondeng, Roslina mengakatak kalau terdapat 175 KK penerima manfaat diarahkan ke kantor desa guna menerima BLT .

Dalam Proses penyaluran BLT, Kami meminta kerja sama para kepala dusun agar menyampaikan masyarakat untuk hadir menerima BLT tahap ketiga di kantor desa,” jelas Roslina

Ketua DPC Lidik Pro Herlang Adam Af yang ikut hadir dalam pengawasan penyaluran BLT-DD mengapresiasi langkah dan gerak cepat Pemdes Tugondeng.

“Sungguh luar biasa dan saya sangat mengapresiasi atas upaya-upaya yang dilakukan Kepala Desa Tugondeng sehingga penyaluran BLT tahap Pertama , Kedua dan Ketiga sudah tersalurkan dengan cepat tanpa menimbulkan kisruh,” kata Adam. (*Riyal)


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Exit mobile version