iklan banner pemrov sulsel
Banner PDAM Makassar
Banner dprd wajo

Lagi, 10 Pekerja Migran Deportan dari Malaysia Asal Bulukumba Akan Tiba di Parepare

waktu baca 1 menit
Foto suasana pelabuhan Nusantara Parepare pada pemulangan Pekerja Migran Indonesia pada 3 Juni 2020 lalu

Bulukumba – Sebanyak 10 Pekerja Migran Indonesia (PMI) alias TKI (Tenaga Kerja Indonesia) yang dideportasi dari Tawau Malaysia akan tiba di pelabuhan Nusantara Parepare Sulawesi Selatan, Jumat(26/6/2020)

Hal ini diungkapkan Ketua Satgas TKI Sulawesi Selatan Muh Darwis K saat dihubungi suaralidik.com pada Jumat (26/6/2020) pagi.

“Iya benar,Kami bahkan sudah menerima juga list nama-nama Pekerja Migran Asal Bulukumba itu, mereka di deportasi bersama dengan puluhan pekerja migran dari Kabupaten atau Daerah lainnya,” ungkap Darwis.

Darwis menambahkan kalau Satgas TKI Sulsel yang bekerja sama dengan Unit Pelaksana Tugas Badan Perlindungan Pekerja Migran Indonesia (UPT BP2MI) Makassar sudah ada stand by di pelabuhan Parepare sejak pagi untuk memantau pemulangan ratusan pekerja migran dari berbagai provinsi.

Sementara itu, Kepala UPT BP2MI Makassar Moch Agus Bustami menjelaskan,”Khusus Sulawesi selatan terdapat PMI dari 18 Kabupaten/kota seperti dari Bulukumba, Bantaeng, Sinjai, Bone, Jeneponto, Gowa dan lainnya , kedatangan mereka dijadwalkan hari ini” jelas Agus Bustami kepada suaralidik.com.

Hingga berita ini diterbitkan KM Thalia yang ditumpangi ratusan pekerja migran tersebut belum sandar di Pelabuhan Nusantara Parepare.(*Adam)


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

perhapmi
perhapmi