Ketua Dharmawanita Disdik Sulsel Pimpin Pembagian Takjil di Masjid 99 Kubah
Makassar, SuaraLidik.com – Ketua Dharmawanita Persatuan Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan, Sri Astuti Setiawan, S.Si, M.Stat, Ph.D memimpin pembagian takjil di Masjid 99 Kubah, Centre Point of Indonesia, Sabtu (23/04/2022).
Pembagian takjil ini merupakan salah satu kegiatan dalam Sinergi, Energi dan Resonansi (SER) Ramadhan yang dicanangkan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan, Dr. Setiawan Aswad, M.Dev, Plg selama bulan suci Ramadhan.
Hari ini, kata Sri Astuti Setiawan, Amaliah Ramadhan berupa pembagian takjil ketiga yang dilaksanakan setiap akhir pekan di Masjid 99 Kubah. “Ini pekan terakhir, pekan ketiga Ramadhan,” ujar Sri Astuti Setiawan.

Lanjut Sri Astuti menambahkan, setiap pekan Dharmawanita Persatuan Disdik Sulsel menyiapkan ratusan takjil untuk dibagikan kepada masyarakat yang sedang melakukan wisata religi di Masjid 99 Kubah yang baru dibuka saat bulan Ramadhan ini.
Takjil berupa nasi dos dan juga kue, merupakan donasi para pengurus Dharmawanita Persatuan Cabang Dinas Pendidikan dan Satuan Pendidikan.
Ia pun menjelaskan, setiap pekan ada 4 Cabang Dinas Pendidikan berpartisipasi secara sukarela memberikan donasi untuk takjil.
Hari ini, 4 Cabdis memberikan donasi, yaitu Darmawanita Persatuan Cabang Dinas Pendidikan Wilayah III (Bone-Sinjai), Cabdis Wilayah V (Bantaeng-Bulukumba), Cabdis Wilayah VI (Selayar), dan Cabdis Wilayah VII (Takalar-Jeneponto).
“Alhamdulillah rangkaian kegiatan Amaliah Ramadhan berupa pembagian takjil bagi masyarakat yang melakukan wisata religi di Kompleks Masjid 99 Kubah CPI ini berlangsung lancar dan tertib,” jelas Sri Astuti Setiawan.

Menurut dosen Fakultas MIPA Unhas ini, kegiatan Amaliah Ramadhan yang dilaksanakan Dharmawanita Persatuan Disdik Sulsel yang didukung pengurus Dharmawanita Cabdis dan Satuan Pendidikan ini sebagai ajang untuk beramal, bersosial, dan yang lebih penting lagi sebagai ajang bersilaturahmi sesama anggota Dharmawanita.
Mewakili Keluarga Dharmawanita Persatuan Disdik Sulsel saya mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Sulsel, Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sulsel atas dukungan sehingga kegiatan ini berjalan lancar. Ia juga mengucapkan banyak terima kasih kepada Ibu-Ibu Dharmawanita Persatuan Cabang Dinas Pendidikan Wilayah I-XII serta Dharmawanita Satuan Pendidikan SMA, SMK dan SLB se-Sulsel atas dukungan dan partisipasinya menyukseskan kegiatan ini.
Ia juga berharap agar kegiatan ini tidak hanya sampai di sini, tapi terus berlanjut hingga Ramadhan yang akan datang.(*)
(Humas Disdik Sulsel)
