Kehilangan Kendali, Sepeda Motor Vega Cium Suzuki Smash
BULUKUMBA,SUARALIDIK.com— Tabrakan antara Sepeda Motor Yamaha Vega tanpa Nomor Polisi dengan Sepeda Motor Suzuki Smash bernopol DD 4017 HJ, terjadi di Dusun Bonto Kamase Desa Jojjolo Kecamatan Bulukumpa Kabupaten Bulukumba, Jumat (12/5/17) sekitar pukul 08.00 WITA, menyebabkan kedua pengendara terpaksa dilarikan ke Puskesmas Tanete.

Informasi yang dihimpun, pengendara Sepeda Motor Yamaha Vega yang diketahui bernama Ruslan alias Ullang (30) warga Lingkungan Sarajoko Kelurahan Ballasaraja Kecamatan Bulukumpa sedang berkendara dari arah barat dengan kecepatan tinggi dan tepat di lokasi kejadian dimana kondisi jalan menurun dan tanjakan serta beraspal licin di duga Ruslan kehilangan kendali sehingga sepeda motor yang dikendarainya menabrak sepeda motor Smash yang sedang dikendarai oleh Muh. Amin (35) warga Dusun Lajae Desa Jojjolo Kecamatan Bulukumpa Kabupaten Bulukumba.
Lanataran jarak yang begitu dekat, menyebabkan Muhammad Amin yang sehari-harinya berprofesi sebagai Penjual Obat tersebut mengalami luka sehingga di larikan ke Puskesmas Tanete namun di rujuk ke RSUD Sultan Daeng radja Bulukumba dan akhirnya di rujuk ke salah satu RS di Makassar. Sementara Ruslan alias Ullang mengalami luka patah pada tulang bagian paha.
Kasus Kecelakaan Lalu-Lintas tersebut telah ditangani Satlantas Polres Bulukumba. (BCHT/RED2)