Hadiri Vaksinasi Alumni Akpol 97 di SMA 11 , Kapolda Sulsel Apresiasi Disdukcapil
MAKASSAR, suaralidik.com – Kapolda Sulsel Irjen. Pol. Merdisyam menghadiri pelaksanaan gelora vaksinasi pelajar di SMA Negeri 11 Makassar, Senin pagi (20/09/2021).
Kapolda Sulsel mengatakan, kita hari ini melaksanakan vaksinasi massal yang diinisiasi oleh alumni Akpol 1997 Wira Pratama. Target sasaran kita memang anak sekolah usia 12 sampai 17 tahun, dimana pada vaksinasini ini kami sediakan sebanyak 2.000 dosis vaksin. Dengan maksud agar target vaksinasi bisa tercapai sehingga pelaksanaan pembelajaran tatap muka (PTM) bisa berlangsung.
“Ini adalah salah satu program yang kita laksanakan untuk mempercepat vaksinasi, dan selain itu kita juga bekerja sama dengan Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil (Dukcapil). Saya sangat mengapresiasi Dinas Dukcapil Kota makassar dan Provinsi Sulsel, karena sudah memberikan kartu tanda penduduk (KTP) bagi siswa yang sudah berusia 17 tahun, jadi pihak dukcapil langsung membuatkan KTP bagi siswa yang sudah berusia 17 tahun,”ujar Kapolda Merdisyam.
1000 Voucher Paket Data
“Selain itu juga kami memberikan 1.000 voucher paket data dan 2.000 paket sembako yang kita berikan kepada yang berhak. Target vaksinasi sudah mencapai 60 persen, kita berharap dalam waktu 1 bulan kedepan kita mencapai 80 persen target vaksinasi ini,” jelas Kapolda.
Sementara itu Kadis Pendidikan Provinsi Sulsel Prof. Jufri mengatakan, alhamdulillah kami mengapresiasi dan berikan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada Kapolda Sulsel, atas program yang sangat luar biasa ini, dan secara khusus kami mengapresiasi kepada Alumni Akpol 1997 yang telah mengambil bagian dari kegiatan vaksinasi ini.
Sementara itu Kepsek SMA Negeri 11 Dra. Hj. Masita mengatakan, ini adalah program pemerintah bagiamana persentasi untuk bisa memenuhi target pembelajaran tatap muka, sehingga kami bekerja sama dengan pihak Polda Sulsel khususnya dari Alumni Akpol 1997.
“Harapan terbesar dari kami setelah kegiatan vaksinasi ini adalah bagaimana kita mencapai terget vaksinasi 80 persen bisa terpenuhi agar pembelajaran tatap muka segera dilaksanakan,”ungkap Hj. Masita.
Dimana kegiatan vaksinasi ini diikuti 11 sekolah SMA Negeri dan Swasta diantaranya, SMAN 11, SMAN 8, SMKN 1, SMA Khadijah, SMA Makassar Raya, SMA Jaya Negara, SMA Muhammadiyah, SMA YP PGRI 1, SMA YP PGRI 2, SMA YP PGRI 3, SMK Kes Plus Prima Mandiri, SMK Tamalate dan SMK YP PGRI 1 Makassar.
