Dukungan Masyarakat Terus Mengalir, HM21 Kembali Sasar Kec. Gantarang
Bulukumba, suaralidik.com – Calon Bupati dan Wakil Bupati Bulukumba H.Andi Hamzah Pangki (AHP) bersama Andi Murniati Makking (AMM) terus mendapat dukungan untuk menjadi orang nomor satu di Kabupaten Bulukumba.
Selain dari 9 kecamatan lainnya, Dukungan dari masyarakat kecamatan Gantarang terus berdatangan.
Dukungan terus mengalir paska pendaftaran dan penetapan Calon Bupati Bulukumba periode 2021-2026 September 2020 lalu.
Manajemen AHP, Asri Jaya mengatakan, antusias dan dukungan masyarakat kecamatan Gantarang untuk memenangkan HM21 sangat luar biasa.
Selain itu, gerakan lainnya dibentuk untuk membawa HM21 duduk menjadi Bupati Bulukumba.
Dia menuturkan Relawan AHP sudah terbentuk di sepuluh Kecamatan hingga desa dan masih akan bertambah lagi.
Menurutnya AHP merupakan pemimpin yang visioner karena itu pantas untuk diperjuangkan. Terbukti dari hasil kerja AHP yang manfaatnya banyak dirasakan masyarakat. Namun untuk sebuah perubahan tentu haruslah menjadi pengambil kebijakan di daerah ini selaku eksekutor sehingga Ia menghibahkan dirinya untuk Kabupaten Bulukumba yang lebih baik.
“Kemarin Kami diminta masyarakat untuk hadir di wilayah kota dan pinggiran kota, hari ini (Baca : Rabu (7/10/2020) AHP diminta kembali masyarakat di Kecamatan Gantarang, seperti titik kampanye di Desa Padang, Bialo, Bonto Sungguh dan lainnya”, jelas Asri.
Asri menambahkan, dengan pengalaman dan kedekatan AHP dengan masyarakat, dirinya yakin akan memenangkan Pilkada 2020 ini.
“pengalaman dua periode sebagai ketua DPRD Kabupaten Bulukumba dan mengerti kebutuhan masyarakat seperti apa selama ini,hanya saja karena bukan pengambil kebijakan sehingga tentunya tidak bisa maksimal” lanjut Asri.
Sementara itu, AHP berharap agar diberikan kesehatan dan kesempatan oleh Allah SWT agar mampu memenuhi harapan-harapan masyarakat.
“Iye, Alhamdulillah, Kami kembali dipanggil hadir untuk kampanye dialogis Kecamatan Gantarang. bahkan titiknya biasa berdekatan namun tetap Kami ke sana karena mereka memang dekat dengan Kami sejak dulu, doakan kami agar diberikan selalu kesehatan dan kesempatan agar mampu memenuhi harapan-harapan masyarakat di gantarang dan Bulukumba pada umumnya”, jelas Andi Hamzah Pangki melalui telpon selulernya pada Rabu (7/10/2020) sore.
Politisi dari Partai Golkar ini mengaku jika dirinya jarang di rumah paska pendaftaran dan penetapan di KPU.
“Sejak pendaftaran di KPU, besoknya tuh Kami langsung dapat dukungan yang luar biasa dari berbagai kalangan. Sejak itu kadang berangkat pagi dan pulangnya biasa dinihari”, tutup AHP. (*RSWN)