DPRD Kota Makassar Gelar Diskusi Artifical Intelligence Dalam Transformasi Pemerintahan dan Pilkada
Makassar, SuaraLidik.com – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Makassar menggelar Diskusi Publik Artificial Inteligence (AI) Dalam Transformasi Pemerintah dan Pilkada, di Hotel Aston, Senin (05/08/2024).
Dalam kegiatan ini menghadirkan Ketua DPRD Kota Makassar, Rudianto Lallo, SH, MH, Kepala Bappeda Kota Makassar, A. Zulkifly, S.STP, M.Si, serta Al Dev & AICO Member, Sulfikar Suaib, S.Kom yang dipandu oleh Host Andi Magara.
AI Dev & AICO member, Sulfikar Suaib dalam pemaparannya menyampaikan tentang pengertian AI dan peran teknologi AI di era digital saat ini.
Menurutnya, kehadiran teknologi AI harus dipelajari dan dimanfaatkan sefektif mungkin dengan tujuan membantu atau memudahkan pekerjaan manusia di sejumlah bidang.
Hal senada disampaikan Kepala Bappeda Makassar, Zulkifli Nanda. Beliau mengatakan teknologi AI ibarat dua mata pisau yang satu sisi memiliki manfaat positif, namun satu sisi juga dapat menimbulkan hal negatif.
Selain itu, Pemkot Makassar yang dinakhodai Ir. Moh. Ramdhan ‘Danny’ Pomanto selama ini sangat mendukung kemajuan era digital dan penerapannya telah dilakukan di sejumlah bentuk pelayanan masyarakat dan program di lingkup pemkot sendiri.
Sementara Ketua Fraksi Nasdem DPRD Makassar, Ari Ashari Ilham, menyampaikan pentingnya regulasi Al dalam konteks politik.
“Namun kita harus memastikan bahwa teknologi ini digunakan untuk kepentingan masyarakat, bukan untuk kepentingan segelintir kelompok,” tegasnya.
Tak hanya itu, kehadiran AI di tengah masyarakat berpotensi menambah angka pengangguran di daerah.
Oleh karena itu, ia menekankan perlunya regulasi yang mengatur terkait AI dalam pembangunan suatu daerah.
