Cekcok Dengan Pacar, Putra Bungsu Kadis Pendidikan Maros Gantung Diri
Maros, suaralidik.com – Muhammad Hidayatullah (18) Anak kelima Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Maros Arifuddin Wahab, mengakhiri hidupnya dengan cara gantung diri, Kamis (27/7)

Korban ditemukan dibelakang rumahnya jalan Pettarani, Turikale, Maros, Kamis (27/7/2017) sore dalam kondisi tergantung dengan tali besi di sebuah rumah panggung.
Kakak kandung Hidayatullah bernama Indra menuturkan, pada saat peristiwa terjadi situasi rumah dalam keadaan sepi begitupun tidak ada satupun warga sekitar yang melihatnya.
“Tidak ada yang lihatki gantung diri. Tidak ada juga masalah dalam keluarga. Dia ini anak kesayangan ” ujar Indra kepada wartawan.Kamis (27/7)
Sementara itu, A. Afriyani April yang merupakan kekasih korban dipanggil polisi sebagai saksi berkaitan dengan aksi nekat hidayat.
Pasalnya, sebelum mengakhiri hidupnya keduanya sempat terlibat cekcok saat berhubungan via video call.
Menurut Kaurbin Ops Polres Maros, Iptu Muhammad Arsyad, berdasarkan olah TKP dan kesaksian kekasih korban A. Afriyani April, korban dan saksi awalnya melakukan video call kemudian korban memperlihatkan dirinya di dalam ruangan, tepatnya belakang rumah korban dengan keadaan leher korban sudah terpasang tali rantai besi.
Korban kemudian mengancam akan bunuh diri lalu mematikan telponnya. Khawatir dengan ancaman korban, Afriyani kemudian mendatangi korban, namun naas ia malah mendapati pacarnya sudah dalam kondisi gantung diri.
Melihat ini, Afriyani kemudian panik dan memanggil saudara korban untuk membantu menurunkan korban dari tali gantungan lalu membawa korban ke RS Salewangang namun tidak terselamatkan lagi.
Informasi yang berhasil dihimpun, Kasat Reskrim Polres Maros, AKP Jufri Natsir mengatakan, dari hasil pemeriksaan sementara, penyebab Hidayatullah nekat gantung diri lantaran dipicu rasa cemburu.
Hingga berita ini diterbitkan, Afriyani sebagai pacar sekaligus saksi dalam peristiwa ini masih ditahan di Mapolres Maros untuk dimintai keterangan. (Army/bcht)