iklan banner pemrov sulsel
Pendidikan

Usai Rakor di Bandung, Disdik Sulsel Akan Bentuk Tim Jarkom SMA

waktu baca 2 menit
Kepala Bidang Pembinaan SMA Disdik Sulsel, Asqar, SE, MM, Mengikuti Rapat Koordinasi Jarkom di Kota Bandung.

Makassar, SuaraLidik.com – Kepala Bidang Pembinaan SMA Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Selatan, Asqar, SE, MM akan memaksimalkan fungsi Jaringan Informasi dan Komunikasi (Jarkom) SMA di Sulawesi Selatan.

Hal ini diungkapkan usai mengikuti penutupan Rapat Koordinasi (Rakor) Jarkom SMA di Hotel Novotel, Jalan Cihampelas, Kota Bandung Jawa Barat, Sabtu (17/09/2022).

Dalam keterangannya Asqar mengatakan bahwa, peran Jarkom sangat strategis untuk penyebarluasan informasi dan komunikasi kebijakan pendidikan dari pusat ke daerah atau ke masyarakat dan satuan pendidikan. “Yah kita akan melakukan pembenahan,” ujar Asqar.

Untuk mengefektifkan penyerbaran informasi dan komunikasi SMA sehingga tepat sasaran, Asqar akan membentuk Tim Jarkom SMA untuk tingkat Cabang Dinas dan Satuan Pendidikan dengan menggunakan sarana yang ada.

Langkah awal, Asqar akan melakukan persuratan ke Cabang Dinas Pendidikan. Ia akan melibatkan Kepala Seksi SMA di Cabang Dinas Pendidikan dan Ketua MKKS SMA dan Ketua MKPS setiap Kabupaten/Kota di Sulsel.

“Mereka kita akan berdayakan untuk membentuk Tim Jarkom SMA tingkat Kabupaten/Kota,” ungkap Asqar.

Selain itu, lanjut Asqar menjelaskan akan memberikan pembekalan dan pengetahuan tentang Jarkom SMA dan pemanfaatan media sosial sebagai sarana dan sekaligus ‘senjata’ dalam melaksanakan fungsinya.

“Jarkom SMA dibuat untuk memudahkan alur informasi dan komunikasi serta advokasi kebijakan Direktorat SMA dari pusat ke daerah atau satuan pendidikan,” jelasnya.

Ia mengakui bahwa, selama ini banyak informasi dan kebijakan yang beredar bersifat hoaks atau bias. Direktorat SMA kata Asqar, memanfaatkan medsos untuk ‘melawan’ hoaks.

“Dengan Jarkom SMA, informasi akan termanajemen dengan baik, akuntabel dan membantu penyebaran informasi yang lebih mudah, cepat dan tepat,” tutupnya.

Selain aplikasi Jarkom SMA yang dibuat Pusat, Tim Sulsel juga akan membuat akun Medsos atau grup Medsos di samping penggunaan Medsos Disdik yang sudah ada, seperti dalam aplikasi Smart School atau grup facebook, whatsapp, instagram, twitter milik Disdik Sulsel.(*)

(Humas Disdik Sulsel)


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Exit mobile version