Ummu Kalsum : Pendaftaran Calon Kader KPPG Bulukumba Kini Lebih Mudah
Bulukumba, suaralidik.com – Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG) Bulukumba kebut program menjelang pemilu legislatif 2024 mendatang.
Program itu, dirancang untuk mewujudkan target-target politik partai Golkar ke depan.
Selain itu, KPPG Bulukumba juga sudah mulai terintegrasi dengan Teknologi Informasi yang memudahkan akses informasi secara online bagi calon kader maupun kader KPPG Kabupaten Bulukumba
Ketua KPPG Bulukumba Ummu Kalsum TS. FARM. APT. MPH menjelaskan, calon kader KPPG kini sudah bisa bergabung secara online.
Caranya sangat mudah, bagi yang ingin menjadi calon kader silahkan buka aplikasi web broweser yang ada di smartphone misalnya google chrom, mozilla atau browser.
Masukkan alamat URL ini : https://golkarbulukumba.com/form-pendaftaran-online-kppg/.
Automatis Anda akan diarahkan ke halaman pendaftaran online calon kader KPPG.
“ini salah satu upaya organisasi khususnya Golkar Bulukumba dalam menghadapi tantangan era digital, ini memudahkan bagi calon kader atau pengurus KPPG juga. Mereka bisa melihat segala bentuk informasi dan kegiatan yang berhubungan KPPG,” jelas Ummu Kalsum.
Tahap pertama, KPPG Bulukumba membuka pendaftaran calon pengurus secara online.
Informasi lainnya, selain KPPG, Lembaga BNSPG dan AMPG Bulukumba juga sudah membuka rekruitmen secara online.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan