Tumbuhkan Jiwa Kepemimpinan, Pengurus Osis SMPN 40 Makassar Ikuti LDK
Makassar, SuaraLidik.com – Untuk menciptakan jiwa kepemimpinan bagi anak di sekolah, UPT SPF SMPN 40 Makassar melaksanakan kegiatan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) bagi pengurus Osis periode tahun 2022-2023.
Kegiatan LDK ini berlangsung selama 2 hari, dimulai pada tanggal 4-6 November 2022, dan diikuti 65 peserta.
Dalam pelaksanaan pelatihan LDK hari ini, mengangkat tema “Membangun jiwa kepemimpinan yang berkarakter, kreatif dan bertanggung jawab untuk mencapai tujuan Profil Pelajar Pancasila”.
Kepala sekolah SMPN 40 Makasar, H. Ahmad Lamo, S.Pd, M.Pd mengatakan bahwa, kegiatan LDK ini dilaksanakan atas dasar program tahunan Osis untuk kepengurusan periode 2022-2023.

Lanjut ia menjelaskan, tujuan dilaksanakan LDK untuk memberikan bekal kepemimpinan, nasionalis serta menjadi panutan bagi dirinya dan orang lain.
Selain itu, para pengurus Osis akan diberikan beberapa materi tentang kepemimpinan, nasionalisme, keorganisasian, manajemen organisasi, etika dan kepribadian pemimpin, pembentukan karakter dan tata tertib.
Menurut H. Lamo, di antara karakter kepemimpinan seorang pemimpin harus mempunyai jiwa yang besar, profesional, inovatif, serta mempunyai integritas yang tinggi.
“Harapan kami dengan dilaksanakan kegiatan ini, agar dapat membentuk karakter siswa untuk berpikir dan berjiwa besar menjadi seorang pemimpin,” jelasnya.
