iklan banner pemrov sulsel
Banner PDAM Makassar
Banner dprd wajo

Tingkatkan SDM melalui Kemampuan Menulis, DPN Lidik Pro Gelar Pelatihan Jurnalistik via Zoom

waktu baca 2 menit

SUARALIDIK – Pengembangan dalam bidang kepenulisan merupakan hal yang perlu dilakukan bagi para wartawan, reporter, maupun aktivis untuk menggali kemampuannya, di Lembaga Investigasi Mendidik Pro Rakyat Nusantara atau Lidik Pro.

Bidang penyebaran informasi DPN Lidik Pro kembali mengadakan pelatihan bagi reporter sebagai ajang pelaksanaan program kerja dan pengembangan kemampuan menulis, pada Senin 20 Juni 2022, pukul 20.00 – 23.00 WITA, melalui Zoom meeting yang dipusatkan di Rumah Kopi Bang Jur jalan Jenderal Sudirman Bulukumba.

Menghadirkan Ketua Umum Bachtiar Muslimin, Ketua badan media dan penyebarluasan informasi Dewan Pimpinan Nasional, Andi Awal Tjoheng mengatakan, pelatihan Jurnalistik Dasar pekan ini, ada 20 peserta yang hadir dalam absensi, diantaranya 6 kader yang berasal dari DPP Jawa Barat, 4 kader DPP Kalimantan Timur, 2 orang berasal dari Makassar dan selebihnya merupakan kader DPD II Lidik Pro Bulukumba.

” Ini adalah Pelatihan Batch #7, sebelumnya pekan lalu, kita telah mengadakan pelatihan Batch #6 yang dilaksanakan secara tatap muka di DPD II Bulukumba. Untuk pelatihan pada Senin malam ini, pelatihan dilaksanakan secara daring via Zoom meeting. Alhamdulillah antusias dan semangat teman-teman dari Jabar, Kaltim, Makassar dan Bukukumba, kami dari DPN sangat mengapresiasi, ” ucap Andi Awal disela-sela kegiatan.

Ditambahkannya, DPN Lidik Pro terus melakukan pengembangan SDM, baik dibidang penyebaran informasi, sosial maupun Investigasi Hukum, HAM dan lainnya.

Sebagai moderator, DPN Lidik Pro kembali memberikan tempat kepada salah seorang pembina DPD II Bulukumba yakni Yusman Wahab untuk memandu kegiatan.

Usai memberikan sambutan, Yusman Wahab mempersilahkan kepada Ketua Umum Bachtiar Muslimin sebagai pemateri tunggal.


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

perhapmi
perhapmi