Tingkatkan Imunitas, SDN Pongtiku 1 Gelar Vaksinasi Anak Usia Dini
Makassar, SuaraLidik.com – Untuk meningkatkan imunitas dan kekebalan tubuh anak usia ini, pihak Dinas Pendidikan dalam hal ini UPT SPF SDN Pongtiku 1 bekerjasama dengan Dinas Kesehatan (Puskesmas Malimongan Baru) dan TNI-Polri, untuk melaksanakan kegiatan vaksinasi anak usia dini 6-11 tahun, yang dilaksanakan di SDN Pongtiku 1, Jalan Pongtiku, kota Makassar, Rabu (02/02/2022).
Kepala sekolah SDN Pongtiku 1, Hj. Naslia, S.Pd mengatakan, sebelum pelaksanaan vaksinasi pada hari ini, sebelumnya kami sudah melakukan sosialisasi dan melibatkan Dinas Kesehatan (Puskesmas Malimongan Baru) serta orang tua siswa bagaimana pentingnya vaksinasi terhadap anak usia dini.

Hj. Naslia menambahkan, kegiatan vaksinasi ini dilakukan untuk meningkatkan imunitas dan kekebalan tubuh peserta didik untuk menciptakan Herd Immunity dalam melaksanakan pembelajaran tatap muka 100 persen.
“Pelaksanaan vaksinasi yang kami lakukan terhadap peserta didik, untuk meningkatkan imunitas dan kekebalan tubuh, agar menciptakan Herd Immunity dalam melaksanakan pembelajaran tatap muka 100 persen,” jelas Hj. Naslia kepada awak Media Suara Lidik.
Hj. Naslia mengungkapkan, pada pelaksanaan vaksinasi hari ini, kami laksanakan dalam 2 sesi. Dimana sesi pertama dimulai pukul 08.00-09.30 dan dilanjutkan pukul 10.00-11.30 untuk siswa kelas 1, 2 dan 6. Sedangkan untuk sesi keduanya, dimulai pukul 12.00-13.00 dan dilanjutkan pukul 13.00-14.00 untuk siswa kelas 3, 4 dan 5 dengan jumlah total 359 siswa.

Dalam pelaksanaan vaksinasi hari ini, dihadiri oleh Kepala Puskesmas Malimongan Baru, dr. Yunita Gobel, M.Adm.Kes, Kapolsek Bontoala Kompol H. Syamsuardi, S.Sos, MH, Tenaga Kesehatan (Nakes), Kepala Sekolah SDN Pongtiku 1, Hj. Naslia, S.Pd, Bhabinkamtibmas Polsek Bontoala, Komite Sekolah SDN Pongtiku 1, serta orang tua siswa.
