iklan banner pemrov sulsel
Nasional

Tersentuh Kondisi Kesehatan Masyarakat, Ini yang Dilakukan Asmaniah

waktu baca 2 menit

Palembang. suaralidik.com – Dalam rangka sosialisasinya sebagai caleg (calon legislatif) DPR RI nomor urut 3 dapil Sumsel 2, Asmaniah yang juga merupakan anggota DPRD dari fraksi Partai Demokrat kab.Empat Lawang terus melakukan kegiatan sosialnya diberbagai kabupaten yang ada di provinsi Sumatera selatan.

Ditemui dikediamannya, Asmaniah dengan khas senyumannya membuat istri dari taslim ini bisa menyembunyikan wajah capeknya, sehingga suasana pada saat itu berubah menjadi lebih fresh (segar).

“Beginilah saya dek,walau terasa capek karena habis kunjungan di beberapa tempat di kabupaten yang ada disumsel,ya saya harus tetap semangat apalagi jika ada tamu yang datang ini merupakan rezeki bagi saya dan menjaga tali silahturahim,”ujarnya.

Foto : Fhoto disaat melaksanakan kegiatan berobat gratis bersama warga

Disinggung perihal kegiatan yang di lakukannya, Asmaniah menyampaikan bahwa beberapa minggu ini banyak melakukan kegiatan sosial berupa pengobatan gratis kepada masyarakat tujuannya adalah untuk membantu meringankan penderitaan masyarakat.

Apalagi ada yang sakit hingga menahun dan belum sembuh. Sehingga Asmaniah tersentuh untuk melakukan kegiatan berobat secara gratis dengan cara pengobatan tradisional.

Ia juga menambahkan bahwa sakit itu pasti ada obatnya,intinya kita tetap yakin bahwa kita bisa sembuh dan jangan lupa selalu di iringi dengan doa kepada sang pencipta.

Adapun kegiatan pengobatan gratis tersebut berlangsung di 3 kabupaten yaitu kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), kabupaten Empat Lawang ,dan kabupaten Lahat,”Tutupnya.(***adi)


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Exit mobile version