iklan banner pemrov sulsel
Banner PDAM Makassar
Banner dprd wajo

Tanggal Kembar, Harbolnas 12.12 Jadi Pilihan Favorit Konsumen Online

waktu baca 2 menit
Harbolnas 12.12 (Hari Belanja Online Nasional)

Mendag Zulhas Ajak Belanja Produk Lokal di Harbolnas: Dukung UMKM Indonesia

JAKARTA,SUARALIDIK– Tidak hanya pernikahan atau penentuan tanggal operasi kelahiran anak, tanggal cantik, atau tanggal kembar juga menjadi pilihan yang diinginkan oleh sebagian besar masyarakat.

Namun, tidak hanya dalam hal tersebut, Hari Belanja Online Nasional (Harbolnas) juga dipilih pada tanggal kembar, yaitu tanggal 12 bulan 12.

Harbolnas telah ditetapkan sejak tahun 2012 dan menjadi momen yang sangat menguntungkan bagi pelaku bisnis dan konsumen dalam aktivitas belanja online.

Momentum ini menjadi ajang bagi pembeli untuk berburu harga murah dan diskon besar-besaran.

Para konsumen dapat dengan mudah membeli semua kebutuhan mereka melalui smartphone atau telepon genggam, di mana pun dan kapan pun.

Salah satu hal menarik selama Harbolnas adalah adanya e-commerce yang memberikan diskon ongkos kirim atau ongkir secara besar-besaran, bahkan ada yang mencapai nol rupiah.

Tidak jarang, e-commerce menawarkan barang-barang seperti mobil, ponsel, hingga motor dengan harga yang sangat terjangkau, bahkan kurang dari Rp20 ribu. Namun, jumlahnya terbatas, sehingga setiap konsumen harus bersaing dengan cepat untuk mendapatkan barang promo yang luar biasa itu.

Sementara itu, pemerintah, melalui Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, berharap Harbolnas dapat dimanfaatkan untuk mendukung produk lokal, terutama dari Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM).

Pemerintah berharap semakin banyak pelaku UMKM yang bergabung dengan platform niaga elektronik (e-commerce) untuk memperluas pemasaran produk mereka.

“Saat ini, pelaku UMKM sudah mulai merambah platform niaga elektronik dan mendapatkan berbagai manfaat, terutama pada puncak Harbolnas pada Selasa, 12 Desember 2023,” kata Zulkifli Hasan melalui keterangan pers pada Senin, 11 Desember 2023.***


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

perhapmi
perhapmi