iklan banner pemrov sulsel
Berita Terbaru

Tahun Ini, DPP LIDIK PRO Sulsel Targetkan 10 Program Utama

waktu baca 2 menit

|| Makassar- Sejumlah pengurus Dewan Pimpinan Provinsi Lembaga Investigasi Mendidik Pro Rakyat Nusantara Provinsi Sulawesi Selatan, yang disingkat DPP LIDIK PRO Sulsel, gelar ngopi santai di Makassar. (23/5/2023).

Dihadiri langsung Ketua DPP LIDIK PRO Sulsel, Kemal Situru, S.Pd., M.Si., CCBS bersama dengan sekretaris DPP, Muh. Aprial Djafar, ST, wakil ketua Saiful Dg. Ngemba dan dewan pembina Dr.Ir.A.Hamid Hasyim, MM., M.Si.

Dalam kesempatan ngopi bareng atau kopi darat (kopdar), sembari diisi dengan candaan-candaan, Saiful Dg. Ngemba mengatakan kegiatan ini untuk ajang silaturahmi sekaligus membahas program kerja kelembagaan baik jangka pendek dan jangka panjang

” kami bahas disini berkaitan dengan program kerja kelembagaan yamg menjadi prioritas baik itu sifatnya jangka pendek maupun jangka panjang,sekaligus ajang silaturahmi dan menjaga selalu kekompakan”  jelasnya.

Sementara itu, ditempat yang sama Kemal Situru mengatakan saat bincang santai jikalau di ruang lingkup kerja DPP masih ada Kabupaten yang belum terbentuk kepengurusan DPD, meski saat ini sudah ada 18 DPD yang telah terbentuk, itupun akan ada reshuffle pengurus di DPD kabupaten/kota LIDIK PRO, terangnya.

” Ada beberapa pengurus daerah yang akan di reshuffle di lembaga Lidik Pro, walaupun sampai sekarang ada 18 DPD yang tersebar serta masih ada DPD terjadi kekosongan untuk menduduki di lembaga kami” ucapnya

Ditambahkan pula, sekitar 10 poin program utama yang akan menjadi target tahun 2023 ini untuk bisa dimaksimalkan kedepannya,

“Tahun ini kami sudah canangkan 10 poin untuk program utama , mudah-mudahan bisa tercapai serta memaksimalkan mungkin kedepannya agar kita tambah solid lagi ”  Katanya.


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Exit mobile version