iklan banner pemrov sulsel
Olahraga

Siswi SMPN 19 Makassar Raih Juara II Piala Menpora Cabor Bulutangkis

waktu baca 2 menit

Jakarta, SuaraLidik.com – Kabar gembira datang dari dunia olahraga Makassar. Salah satu siswi UPT SPF SMP Negeri 19 Makassar berhasil mengharumkan nama sekolah dan Kota Makassar dengan meraih Juara II ajang PIALA MENPORA Tahun 2024 cabor bulutangkis U-16.

Lomba Seri Nasional Cabor Bulutangkis Putri (Badminton Championship) bergengsi ini diselenggarakan di GBK Arena, Jakarta, pada tanggal 15-20 Oktober 2024. Ajang ini diikuti oleh atlet-atlet bulu tangkis muda terbaik dari seluruh Indonesia.

Siswi kelas IX B SMPN 19 Makassar atas nama Shabrina Luthfiyyah, ini berhasil mencuri perhatian para penonton dan pecinta bulutangkis dengan permainan yang memukau. Meskipun harus puas dengan posisi runner-up, prestasi yang diraihnya merupakan suatu kebanggaan bagi sekolah, SMP Negeri 19 Makassar, kota Makassar khususnya, dan Sulawesi Selatan pada umumnya.

Muhammad Kasim, selaku Kepala Sekolah SMPN 19 Makassar, mengungkapkan rasa bangganya atas prestasi yang diraih oleh siswinya. “Alhamdulillah, ini adalah sebuah prestasi yang membanggakan bagi kami semua. Prestasi ini membuktikan bahwa siswa-siswi kami tidak hanya unggul dalam bidang akademik, tetapi juga memiliki potensi yang luar biasa di bidang olahraga,” ujar Muhammad Kasim, Jumat (18/10/2024).

Lebih lanjut, Muhammad Kasim berharap prestasi ini dapat menjadi motivasi bagi siswa-siswi lainnya untuk terus berprestasi dan mengharumkan nama sekolah. “Prestasi ini akan menjadi inspirasi bagi siswa-siswi lain untuk terus berlatih dan mengembangkan potensi yang mereka miliki,” ujarnya.

Prestasi yang diraih oleh siswi SMP Negeri 19 Makassar ini tentu saja tidak lepas dari dukungan orang tua, guru, dan seluruh guru dan tenaga kependidikan sekolah. Prestasi ini juga menjadi bukti bahwa dengan kerja keras, dedikasi, dan dukungan yang kuat, mimpi untuk meraih prestasi di tingkat nasional dapat terwujud.(*)


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Exit mobile version