Selain Serahkan Bantuan, Nirwan SH Juga Silaturrahmi dengan Pemuda dan Masyarakat Bulukumba
Bululumba, Suaralidik.com – Dewan Pembina (DP) Lidik Pro Dewan Pimpinan Provinsi (DPP) Sulawesi selatan sekaligus Calon Legislatif Provinsi Sulawesi Selatan daerah pemilihan (Dapil) Bulukumba dan Sinjai, Nirwan SH gelar ngopi bareng sambil bersilaturrahmi dengan pemuda dan masyarakat bulukumba, jum’at (27/07/2018).
Rundown Nirwan sebagai ketua DPP Lidik Pro Sulsel, selain gelar acara Silaturrahmi juga dijadwalkan hadir dan dalam prosesi penyerahan bantuan dana pembangunan menara salah satu masjid di desa Bontomacinna Kecamatan Gantarang pada hari Sabtu (28/7) pagi.

Dalam acara silaturrahmi yang juga dihadiri beberapa aktivis, politisi dari partai Golkar ini menyampaikan niatannya untuk ikut bertarung pada pemilihan calon legislatif provinsi sulawesi selatan tahun 2019 mendatang.
“Insya Allah niatan ini untuk ikut bertarung pada pemilihan calon legislatif hadir karena saya asli putra daerah di bulukumba dan ingin mewakili masyarakat bulukumba di DPRD provinsi sulawesi selatan,” ungkapnya.
Dia pun berharap agar masyarakat Bulukumba memilih putra daerah agar dapat duduk sebagai wakil rakyat di legislatif di provinsi sulawesi selatan
“Mariki pilih putra daerah untuk jadi wakil ta di DPRD provinsi sulawesi selatan. Kalau bukan kita yang pilih putra daerah, siapa lagi. Sudah waktunya putra daerah bulukumba berkiprah dan menyuarakan apsirasi masyarakat bulukumba,” ujarnya.
“Insya Allah jika saya terpilih nantinya harapan masyarakat bulukumba akan saya perjuangkan karena kesadaran bahwa saya adalah wakil masyarakat bulukumba,” tutupnya. (***Dede)