Peringati 10 Muharram, Komunitas D’ Cantique Bagikan Paket Sembako ke Panti Asuhan
MAKASSAR, suaralidik.com – Komunitas D’Cantique melakukan kegiatan sosial, berupa pemberian paket sembako kepada Panti Asuhan yang ada di Kota Makassar, Kamis (19/08/2021).
Komunitas D’Cantique terdiri dari 8 orang yakni, Hj. Reski Irwan, Hj. Nurhidayah Masri, Hj. Hajalmiah A Sadly, Hj. Astuty A Yasir, Hj. Citra Hamzah Ahmad, Hj. Muliana Kusayyeng, Hj. Musdalifah Syaiful Saleh dan Hj.Andi Amalia Malik.
” Kegiatan sosial ini rutin kami lakukan bersama teman-teman D’Cantique yang dulunya tergabung di PKK dan Dharmawanita Kota Makassar,” ujar Hj. Nurhidayah Masri.
” Kebetulan hari ini bertepatan dengan 10 Muharram, maka dari itu kami dari Komunitas D’Cantique membagikan rezki kami kepada suadara-saudara kami yang ada di Panti Asuhan berupa paket sembako,” jelas Hj. Nurhidayah.
“Alhamdulillah kami juga secara rutin melaksanakan kegiatan sosial lainnya, yakni jumat berkah. Kegiatan jumat berkah ini kami sudah laksanakan selama 2 tahun. Semoga kami dari Komunitas D’Cantique selalu diberikan rezki dan kesehatan untuk tetap selalu membantu saudara-saudara kami yang membutuhkan,” sambungnya.
Diakhir kegiatan, Hj. Nurhidayah mengatakan, semoga bantuan ini dapat bermanfaat dan menjadi berkah buat saudara-saudara kami, dan ini juga sebagai bentuk kepedulian kami terhadap mereka.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan