Pererat Rasa Kebersamaan, SD Inpres Rappokaling II Gelar Buka Puasa Bersama
Makassar, SuaraLidik.com – Untuk meningkatkan rasa kebersamaan antara peserta didik dan para guru di sekolah, UPT SPF SD Inpres Rappkalling II melaksanakan buka puasa bersama, Jum’at (05/04/2024).
Acara buka puasa ini diikuti oleh siswa kelas I hingga VI dan dihadiri para orang tua dan para guru.
Kepala SD Inpres Rappokalling II, Hairiah, S.Pd mengatakan momen bulan puasa kita sengaja memanfaatkan untuk berbuka puasa setelah seharian berpuasa menahan haus, lapar dan rasa emosi.
“Jadi di penghujung bulan puasa, kita adakan buka puasa bersama untuk meningkatkan rasa syukur kita serta rasa kebersamaan dan solidaritas antara siswa, orang tua siswa dan para guru di sekolah,” jelasnya.
Diakhir penyampaiannya, Hairiah berharap dengan buka buapa bersama ini, semakin mempererat hubungan emosional dan kita bisa saling mengenal satu sama lain.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan