Bulukumba, Suaralidik.com – Bupati Bulukumba A.M.Sukri A.Sappewali memerintahkan Dinas Sosial untuk menyiapkan bantuan Natura berupa kebutuhan makan minum selama dalam proses asimilasi dan adaptasi di lingkungan keluarga NS di desa Bontomasila Kecamatan Gantarang.
Diketahui ibu NS adalah salah satu pasien Covid-19 yang dinyatakan sembuh oleh RSUP dr Wahidin Makassar dan dipulangkan hari ini (Baca: Sabtu, 4/4/2020) ke tempat asalnya di desa Bontomasila.
Bupati juga memerintahkan Dinkes untuk terus memantau perkembangan NS Pasca dinyatakan sembuh oleh Tim Dokter Rumah Sakit Wahidin Sudirohusodo.
Selain itu Camat Gantarang dan Kepala Desa Bontomasila diminta untuk turun langsung melakukan sosialisasi dan pendekatan kepada warga agar kepulangan NS bisa diterima dengan baik sebagaimana warga masyarakat lainnya.
Juru Bicara Pemkab Bulukumba utk Penanggulangan Covid-19 H.Daud Kahal menyampaikan hal tersebut melalui rilis ke sejumlah media.
Daud juga menjelaskan bahwa tim penyemprot disinfektan kembali melakukan penyemprotan di Rumah NS dan sekitarnya untuk kepentingan sterilisasi.
Hingga berita ini diterbitkan, ibu NS masih dalam perjalanan dari kota Makassar ke kabupaten Bulukumba.(*Rsw)