Padat Jam Terbang, Dari Kolaka – Jakarta, Tim Investigator LIDIK PRO Langsung Terbang Ke Palu
Makassar,suaralidik.com – Ketua Bidang Investigasi Lembaga Investigasi Mendidik Pro Rakyat Nusantara (LIDIK PRO), Haraianto Syam ternyata memiliki jadwal yang sangat padat dan sangat susah untuk ditemui.
Pasalnya beberapa laporan kasus yang masuk ke Humas Lembaga Lidik Pro sebagian besar dari Provinsi lain luar jakarta dan Sulawesi selatan.
Hal ini diungkapkan oleh wakil ketua umum DPN LIDIK PRO Akhmad Rivandi yang ditemui langsung di Sekretariat LIDIK PRO Pusat 2 hari yang lalu.
“.. Kalau pak ketua investigasi memang sangat susah ditemui karena sejumlah kasus yang ditanganinya berada di luar jakarta dan Sulawesi, dalam minggu ini saja Ia harus ke Kolaka kemudian balik ke jakarta dan langsung terbang ke Palu lagi..” Ungkap Akhmad kepada media yang juga ingin bertemu dengan Anto (nama panggilan Harianto Syam), Sabtu (18/3/2018)
Ahmad mengungkapkan gambaran kasus yang sedang ditangani lembaganya diantaranya, Kasus Penipuan di Palu, Kasus penyerobotan tanah di beberapa wilayah Sulawesi Tenggara dan Kasus Penyalahgunaan wewenang oknum kepolisian dan kepala desa di beberapa wilayah.
Untuk di wilayah provinsi Sulawesi selatan, saat ini sedang bergulir 4 kasus besar dan lainnya sudah dinyatakan selesai, Jelas Ahmad yang juga akrab disapa “Bang Aco” ini.
Saat ditanya oleh media tentang pembiayaan investigasi, Aco menyebutkan kalau itu adalah rahasia Lembaga dan yang pasti, LIDIK PRO adalah sebuah lembaga yang bergerak di bidang Investigasi, Sosial dan Media dan yang terpenting buka Lembaga Suka Minta akan tetapi bekerja nyata untuk masyarakat indonesia. (***BCHT)