iklan banner pemrov sulsel

Lidik Pro DPD Bone Bersama Orari Lokal Menuju Masamba Untuk Salurkan Bantuan

waktu baca 1 menit
Foto bersama sebelum berangkat ke Masamba

Bone, suaralidik.com – Banjir bandang masamba yang terjadi pada tanggal 13 juli 2020 masih menyisahkan duka mendalam dan mengetuk hati insan Orari Lokal ( Orlok ) Bone untuk menggalang dan menyalurkan bantuan kepada korban banjir bandang masamba.

Mengangkat tema kegiatan “Bantaun Masamba”, penggalangan dan penyaluran bantuan ini diketuai langsung oleh Bupati Bone Dr.H.Andi Fahsar Mahdin Padjalangi,M.Si selaku ketua terpilih Orlok Bone periode 2019 s/d 2022.

Menurut Ketua DPD Lidik Pro Andi Suardi” Kami beserta rombongan dari Orlok Bone dan Bapak Bupati Bone, melakukan aksi penggalangan bantuan peduli korban banjir bandang masamba, semoga bermanfaat bagi saudara saudara kami di sana”, harap Andi Suardi.

Pantauan media, Rombongan Lidik Pro bersama Orlok Bone berangkat ke Masamba pada Jumat (24 /7/ 2020) pagi. Mereka start dari Rumah Jabatan Bupati Bone sekitar pukul 09.00 Wita dan diperkirakan kurang lebih 25 mobil berangkat menuju masamba secara. (*Ina)


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Exit mobile version