iklan banner pemrov sulsel
Banner PDAM Makassar
Banner dprd wajo

Lebaran Idul Fitri 1439H, Khusus Bulukumba Dipusatkan di Lapangan Pemuda

waktu baca 2 menit
Panitia Hari Besar Islam (PHBI) memutuskan pelaksanaan shalat Idul Fitri 1 Syawal 1439 Hijriah dipusatkan di Lapangan Pemuda. Keputusan tersebut berdasarkan hasil rapat PHBI di ruang Rapat Bupati, Selasa (5/6)

Bulukumba, suaralidik.com – Pemerintah Kabupaten Bulukumba bersama dengan Panitia Hari Besar Islam (PHBI) memutuskan pelaksanaan shalat Idul Fitri 1 Syawal 1439 Hijriah dipusatkan di Lapangan Pemuda. Keputusan tersebut berdasarkan hasil rapat PHBI di ruang Rapat Bupati, Selasa (5/6).

Penentuan lokasi Shalat Idul Fitri berlangsung alot karena lebaran kali ini diputuskan tidak lagi menggunakan Masjid Islamic Center sebagaimana tahun sebelumnya, akan tetapi dipusatkan di Lapangan Pemuda. Namun apabila cuaca tidak mendukung atau hujan pada hari H, maka pelaksanaan shalat Idul Fitri dipusatkan di Masjid Islamic Center Dato Tiro. Pertimbangan tidak menggunakan Masjid Islamic Center Dato Tiro adalah untuk menjaga kebersamaan lebaran bersama di lapangan Pemuda.

“Kita berharap ada kebersamaan ketika lebaran itu dipusatkan. Mengingat Islamic Center ini juga adalah masjid Pemerintah Daerah maka kita pilih apakah di lapangan Pemuda atau di Masjid Islamic Center,” imbuh Bupati memberi tawaran.

Namun peserta rapat lebih memilih untuk dipusatkan di lapangan Pemuda. Meski demikian tidak menutup kemungkinan pelaksanaan lebaran berikutnya dipusatkan Masjid Islamic Center, apakah pada lebaran Idul Adha nantinya atau lebaran tahun depan.

Rapat yang dipimpin oleh Bupati AM Sukri Sappewali juga membahas persiapan pelaksanaan takbir keliling yang juga dipusatkan di depan Kantor Bupati Bulukumba. Menurut H. M Yunus dari PHBI, pawai takbir keliling menggunakan kendaraan roda empat yang dihias dengan peserta berasal dari instansi OPD, BUMD, ormas dan masjid di wilayah Kecamatan Ujungbulu.

Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Bulukumba H Tjamiruddin berharap pelaksanaan takbir keliling bisa lebih semarak, bukan dari jumlah mobilnya yang banyak tapi gema suara takbirnya dari para peserta pawai. Ia juga meminta pemerintah daerah untuk mengeluarkan surat edaran agar seluruh jamaah masjid melaksanakan takbir di masjid masing-masing usai shalat Isya.

“Kita berharap semua peserta bersama-sama kompak melantunkan suara takbir, karena selain sebagai syiar Islam, ungkapan takbir juga merupakan bentuk rasa syukur setelah melaksanakan ibadah ramadan,” imbuh Tjamiruddin.

Adapun yang akan menjadi khatib Idul Fitri yaitu Kepala Kementerian Agama Bulukumba Dr. Ali Yafid sedangkan imam shalatnya adalah ustaz Sunardi.(***ulla)


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

perhapmi
perhapmi