iklan banner pemrov sulsel
Pendidikan

Laksanakan PTS Genap TA 2022/2023, Kepsek SDI Minasa Upa Harap Peserta Didik Dapat Menyerap Mata Pelajaran

waktu baca 1 menit
UPT SPF SD Inpres Minasa Upa, Melaksanakan Penilaian Tengah Semester Genap TA 2022/2023.

Makassar, SuaraLidik.com – UPT SPF SD Inpres Minasa Upa melaksanakan Penilaian Tengah Semester (PTS) Genap TA 2022/2023.

Penilaian Tengah Semester ini diikuti oleh seluruh peserta didik kelas I hingga kelas VI.

Berdasarkan kesepakatan hasil rapat dewan guru yang digelar sebelumya bahwa ujian Tengah Semester Genap ini akan berlangsung selama satu minggu mulai tanggal 13-18 Maret 2023 dan diawasi oleh masing-masing guru kelas.

Kepala SD Inpres Minasa Upa, Lis Bulqis. S,Pd, M.Pd mengatakan pelaksanaan PTS genap hari pertama hingga terakhir berjalan dengan lancar dan tertib.

Selain itu, Lis Bulqis menjelaskan tujuan dari pelaksanaan ujian ini adalah untuk menilai sejauh mana tingkat keberhasilan peserta didik dalam menyerap seluruh mata pelajaran yang mereka pelajari selama ini.

“Alhamdulillah setelah dievaluasi dari laporan guru kelas masing-masing d dikatagorikan cukup memuaskan,” ujar Lis Bulqis, Selasa (21/03/2023).

Sementara diakhir keterangannya, Lis Bulqis berharap pencapaian ini senantiasa terus ditingkatkan baik dibidang akademik maupun non-akademik, sehingga ke depan sekolah ini bisa menghasilkan peserta didik yang berkualitas, mempunyai karakter berdasarkan imtaq sesuai dengan visi dan misi sekolah.
 


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Exit mobile version