iklan banner pemrov sulsel
Berita Terbaru

Laksanakan Munaslub, Mirdan Midding Terpilih Sebagai Ketua SC dan Formatur Pengurus Pusat Teqball Indonesia

waktu baca 1 menit

Jakarta, SuaraLidik.com – Pengurus Pusat Olahraga Teqball Indonesia melaksanakan Musyawarah Luar Biasa (Munaslub) yang dilaksanakan di Century Atlet Jakarta, Jum’at (09/06/2023).

Dalam Musyawarah Luar Biasa, Mirdan Midding, S.Pd, M.Pd, MM terpilih sebagai Ketua Stering Commite (SC) dan Formatur Penyusunan Pengurus Pusat Olahraga Teqball Indonesia.

Menurut Mirdan Midding menyampaikan, Munaslub kali ini diikuti 27 Provinsi di Indonesia untuk menggantikan Ketua Umum Periode 2019/2024, Irjen Pol Tedy Minahasa ke Ketua Umum terpilih Jovinus Cafolus Legawa Periode 2023/2028.

Rencananya, kata Mirdan Midding, Penyusunan Pengurus Pusat Teqball Indonesia paling lama 30 hari setelah Munaslub ini dilaksanakan.

Ia pun menjelaskan, Teqball Sport merupakan olahraga baru di Indonesia, dan menjadi Cabor Eksibisi di Sea Games Kamboja.

“Alhamdulillah Tim Indonesia berhasil meraih 2 perak dan 1 perunggu,” ujar Mirdan Midding kepada Media Suara Lidik.

Sekedar diketahui, Ketua Umum Cabor Teqball di Sulawesi Selatan dipimpin Ryan Latif dan Sekjen dijabat Mirdan Midding.


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Exit mobile version