Kunjungi Masjid Nurul Tarbiyah Disdik Sulsel di Momen HKN, Prof Zudan Ajak ASN Makmurkan Masjid
Makassar, SuaraLidik.com – Penjabat Gubernur Sulsel, Prof. Dr. Zudan Arif Fakrulloh kunjungi Masjid Nurul Tarbiyah Dinas Pendidikan Provinsi Sulsel, di Jalan Perintis Kemerdekaan KM 10 Tamalanrea, Kota Makassar, Selasa (17/12/2024).
Kedatangan mantan Pj Gubernur Sulawesi Barat ini di Masjid Nurul Tarbiyah Disdik Sulsel disambut Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik), H. Iqbal Nadjamuddin bersama beberapa pejabat lainnya, diantaranya Kabid SMA H.M. Nurkusuma, Kasubag Program, M. Arfan Thahir dan sejumlah staf Disdik Sulsel.
Kunjungan Prof Zudan di momentum Hari Kesadaran Nasional (HKN) ini sebagai agenda dari program Sulsel Berdoa dan Sulsel Mengaji yang telah dicanangkannya sejak ia menjabat sebagai Pj Gubernur Sulsel.
Prof Zudan dalam pengantar zikirnya di depan Mihrab Masjid Nurul Tarbiyah Disdik Sulsel, mengajak para pejabat, ASN, dan Non ASN di Disdik Sulsel untuk memakmurkan masjid dengan banyak berzikir dan melantunkan ayat-ayat suci Al-Qur’an.
Selain itu, Prof. Zudan juga mengingatkan agar seluruh ASN dan Non ASN Disdik Sulsel untuk bekerja dengan baik sesuai dengan aturan yang berlaku, dan senantiasa mengutamakan kedisiplinan, serta tetap menjaga nilai-nilai moral, etika, dan adab dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
Pada kesempatan itu, Prof Zudan juga menyinggung soal Kas Masjid Nurul Tarbiyah, Ia berharap agar semua infak dan sedekah yang terkumpul digunakan untuk kepentingan masjid, dan berharap tidak disimpan melainkan harus dibelanjakan atau diinfakkan.
Di hadapan para pejabat dan staf Disdik Sulsel, Prof. Zudan dengan nada humor dan bercanda mempertayakan, apakah di Masjid ini sudah ada tersedia dispenser untuk membuat kopi atau teh bagi para ASN atau jamaah masjid untuk minum kopi atau teh.
“Saya sarankan semuanya itu harus disediakan di Masjid ini, termasuk minuman kemasan dan roti untuk para jamaah di Masjid Nurul Tarbiyah Disdik Sulsel,” harap Pj Gubernur Prof Zudan yang disambut antusias sejumlah pejabat dan staf Disdik Sulsel.
Kehadiran dan pertemuan dalam majelis zikir di Masjid Nurul Tarbiyah ini juga sekaligus menjadi ajang silaturahim untuk pertama kalinya bagi Pj Gubernur Prof Zudan dengan para pejabat dan staf Disdik Sulsel.
Sebelumnya, Kadisdik Sulsel, H. Iqbal Nadjamuddin menyampaikan ucapan terima kasih atas kesempatan Bapak Pj Gubernur Prof. Zudan untuk meluangkan waktunya mengunjungi Masjid Nurul Tarbiyah dalam rangka silaturrahim dengan para pejabat dan Staf Disdik Sulsel.
“Kehadiran bapak Pj Gubernur di Disdik Sulsel di Momentum Hari Kesadaran Nasional ini, diharapkan dapat menjadi motivasi bagi seluruh pejabat dan Staf Disdik Sulsel untuk bekerja lebih baik dan totalitas,” harap H. Iqbal Nadjamuddin.
Usai mengaji bersama dan silaturrahim dengan para pejabat dan Staf Disdik Sulsel di Masjid Nurul Tarbiyah, Prof. Zudan menyempatkan diri melakukan foto bersama dengan sejumlah pejabat, staf ASN dan Non ASN lingkup Disdik Sulsel.(*)

