Hari Raya Idul Adha, Lidik Pro,BP3TKI Makassar dan Wakil Bupati Bantaeng Jemput Jenazah TKI Asal Bantaeng di Bandara Hasanuddin
Makassar,suaralidik.com – Bertepatan dengan Hari Raya Idul Adha 1438 H, Lembaga Investigasi Mendidik Pro Rakyat Nusantara (LIDIK PRO) bersama dengan Balai Pelayanan Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BP3TKI) Makassar tetap menjemput jenazah TKI dari Malaysia di Bandara Hasanuddin Makassar, Jumat (1/8/2017)
BP3TKI Makassar menjemput jenazah Tenaga Kerja Indonesia (TKI) dengan identitas bernama Ikhsan Budiarto (27) salah satu warga Desa Mappilawing, Kecamatan Eremerasa, Kabupaten Bantaeng, Sulawesi Selatan yang dijadwalkan tiba di Bandara Hasanuddin sekitar pukul 23:00 WITA.
” Iya, kami dari BP3TKI Makassar dan Yapinus serta Lidik Pro menunggu kedatangan pesawat yang mengantar jenazah TKI dari Malaysia asal Kabupaten Bantaeng ” Ucap Agus Bustami di ruang tunggu Bandara Hasanuddin, Jumat (1/8/2017).
Jenazah selanjutnya dijemput dan diterima langsung oleh Mohd.Agus Bustami ( Kepala BP3TKI Makassar) yang didampingi oleh Ketua Umum YAPINUS Firdaus Gigo Atawuwur (Dewan Pendiri LIDIK PRO) , Kasi Perlindungan BP3TKI Makassar dan Kepala Bidang Penempatan Tenaga Kerja Disnaker Bantaeng.
Ditempat yang sama, BP3TKI menyerahkan langsung Jenazah Almarhum Ikhsan Budiarto ke keluarganya yang didampingi oleh Wakil Bupati Bantaeng Drs. H.Muh.Yasin. MT dan Kepala Bidang Penempatan Tenaga Kerja Disnaker Bantaeng, Ikhsan.
Dalam moment duka ini, LIDIK PRO dan H.Muh.Yasin memberikan bantuan langsung kepada keluarga duka berupa uang tunai yang diserahkan oleh Dewan Pendiri Lidik Pro Firdaus Gigo Atawuwur.
Usai serah terima jenazah dan penyerahan bantuan, Jenazah langsung langsung di berangkatkan menuju Kabupaten Bantaeng dengan menggunakan Ambulance. (Alif/bcht)
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan