Gelar Implementasi Pemimpin Pembelajaran Pengembangan Sekolah, Ramli: Mengenalkan Peran Guru Dalam Mengambil Keputusan
Makassar, SuaraLidik.com – UPT SPF SMPN 19 Makassar terus meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) khusus tenaga pendidik/guru dengan melaksanakan Implementasi Pemimpin Pembelajaran Dalam Pengembangan Sekolah, Kamis (09/05/2024).
Kegiatan ini diinisiasi oleh Komunitas Belajar (Kombel) Sipakainga, yang dihadiri kurang lebih 55 tenaga pendidik di sekolah.
Bertindak sebagai pemateri, Ramli, S.Pd, M.Pd yang juga merupakan Guru Penggerak dan Praktisi Mengajar mengatakan bahwa kegiatan ini dilaksanakan untuk memberikan pelayanan prima kepada semua peserta didik agar mereka mampu mengembangkan potensinya untuk menghadapi masa depan yang sarat dengan tantangan.
“Tujuan dari kegiatan ini dilaksanakan untuk mengenalkan kepada guru strategi memimpin pembelajaran dalam pengembangan sekolah, dan secara khusus peran guru sebagai pengambil keputusan di kelas atau di sekolah agar berpihak kepada murid,” jelas Ramli kepada Media Suara Lidik.
Diakhir pemaparannya, Ramli berharap guru dapat mengimplementasikan perannya sebagai pemimpin pembelajaran.
“Jadi kami harap para guru bisa mengambil keputusan yang tepat dan memahami setiap situasi dilema etika yang akan dihadapi sebelum mengambil keputusan,” tutupnya.

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan