Bulukumba, Suaralidik.com – Forum Komuniasi Pemudah Tammappalalo (FKPT) Desa Tammatto Kecamatan Ujung Loe kabupaten Bulukumba melakukan aksi penggalangan dana untuk korban banjir di Kabupaten Bantaeng dan Jenepenoto, Minggu (14/6/2020)
Mereka tampak melakukan penggalangan di depan Sekretariat FKPT sebagai wujud kepedulian terhadap musibah banjir di dua kabupaten itu.
Seperti yang diungkapkan Kepala desa Tammatto Muhammad Arsul Sani S.sos ,”Kegiatan ini sengaja Dilakukan bersama FKPT sebagai bentuk wujud kepedulian kita kepada Korban bencana banjir yang sudah melanda Bantaeng dan Jeneponto,” kepada suaralidik.com.
Selain itu, Arsul Sani juga menghaturkan terima kasih kepada Babinkamtimas Polsek Ujung Loe bersama PAC Lidik Pro Tammatto yang turut hadir dalam penggalangan dana sosial.
Sekretaris FKPT, Rahmat menyebutkan, dalam aksi penggalangan dana selama satu hari, FKPT berhasil mengumpulkan dana sebesar Rp 2.305.000.
“Alhamdulillah, selama satu hari full, Kami berhasil menggalang dana Rp 2.305.000, ini akan Kami langsung belanjakan berupa makanan dan logistik untuk bantuan korban bencana banjir di Bantaeng dan Jeneponto,” jelas Rahmat. (*Riyal)
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan