Festival Takbir Pukul Bedug Dan Lomba Adzan Di Soppeng Berjalan Aman Dan Lancar
SOPPENG, suaralidik.com — Tepat Pada hari Sabtu tanggal 25 Mei 2019 sekitar pukul 22.00 wita di Lapangan Gasis Watansoppeng Jalan Kesatria Kelurahan Botto Kecamatan Lalabata Kabupaten Soppeng telah berlangsung Festival Takbir Pukul Bedug dan Lomba Adzan Tingkat Kabupaten Soppeng.
Adapun peserta/utusan dari Desa/Kelurahan yang tampil adalah :
– Kelurahan Cabbenge Kec. Lilirilau
– Kelurahan Attang Salo Kec. Marioriawa
– Desa Mattabulu
– Desa Tinco
– Desa Parenring
– Desa Patampanua
– Desa Belo
– Desa Barang
– Desa Kessing
– Kel. Ujung
– Desa Kebo
– Desa Maccile
Festival tersebut akan berlangsung dari tanggal 24 s/d 30 Mei 2019.
Kegiatan tersebut berakhir pada pukulĀ 23.48 wita dan berlangsung dalam keadaan aman dan tertib.
Erlan Wijaya, salah satu peserta yang ikut pada kegiatan ini mengungkapkan, “Alhamdulillah kegiatan saat ini berjalan sangat lancar sesuai apa yang kami harapkan, terima kasih juga para peserta dari utusan desa masing-masing yang telah menjaga kekompakan utamanya dalam menjaga amannya kegiatan ini,” tutupnya. (Fajar Udin)