Eksistensi JKMM Menjadi Bukti Kepedulian Putra Bantaeng ini Terhadap Masyarakat Miskin
Bantaeng, suaralidik.com – Jaringan Kepedulian Masyarakat Miskin (JKMM) di kabupaten Bantaeng yang bergerak khusus untuk menyalurkan bantuan secara merata kepada warga masyarakat miskin dan telantar di kabupaten Bantaeng terus melakukan aksi-aksi sosial secara berkesinambungan.
Meski tergolong muda, Lembaga sosial ini memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat dengan program-program yang menyentuh langsung kepentingan mereka yang membutuhkan.
Dari data yang diperoleh, mulai akhir tahun 2017 lalu hingga pertengahan tahun 2018, Lembaga sosial yang aktif bergerak ini banyak menyalurkan bantuan kepada warga miskin.
Menurut pendiri JKMM Rusdi.B, S.Pdi, JKMM Bantaeng, kurang lebih 200 KK warga masyarakat miskin yang tersebar di 6 Kecamatan Kab Bantaeng yang sudah merasakan manfaat lembaga ini.
“Saat ini kurang lebih 200 KK warga miskin yang sudah diberikan bantuan langsung oleh JKMM, baik dalam bentuk paket Sembako maupun uang tunai secara langsung dan Insya Allah akan diupayakan bisa terlaksana secara berkesinambungan dan merata di semua kecamatan yang ada di kabupaten Bantaeng” tutur Rusdi.
Pantauan media, dengan melibatkan pengurus-pengurus JKMM masing-masing kecamatan yang berjumlah 14 orang, bantuan khusus kepada warga miskin di kabupaten bantaeng terus dilakukannya setiap bulan.

Dijelaskannya, JKMM tidak serta merta menyalurkan bantuan melainkan terlebih dahulu melakukan survey dan wawancara langsung dengan warga yang dinilai kurang mampu dan benar-benar butuh uluran tangan. Berdasarkan hasil survey, JKMM kemudian melakukan penggalangan dana sebagai upaya tindak lanjut hasil survey.
Menurut penasehat JKMM yang juga Kepala Dinas Kesehatan Bantaeng dr. Andi Ihsan, M.Kes, JKMM tidak hanya bergerak untuk menyalurkan bantuan-bantuan sembako kepada warga masyarakat miskin melainkan banyak terlibat dalam kegiatan-kegiatan sosial lainnya seperti kerja bakti bersama masyarakat, Sunatan Massal hingga kegiatan donor darah.
“JKMM tidak hanya berbagi sembako kepada kaum dhuafa,melainkan kita juga terlibat dalam kegiatan-kegiatan sosial lainnya dengan bersinergi istansi-istansi sesuai dengan kegiatan” Jelas dr. Andi Ihsan yang dikonfirmasi melalui selulernya.
Juga ditambahkannya kalau dalam waktu dekat ini, JKMM akan ikut semarakkan HUT RI ke-73 dengan mengadakan kegiatan sosial “Suanatan Massal” untuk 100 anak.
Aktivis nasional sekaligus ketua umum Lembaga Investigasi Mendidik Pro Rakyat Nusantara (Lidik Pro) Bachtiar Muslimin yang mengetahui eksistensi JKMM di bantaeng melalui media, mengungkapkan appresiasinya.
“untuk JKMM yang banyak bergerak di bidang sosial di Bantaeng ini termasuk luar biasa, saya banyak menyimak kegiatan-kegiatan mereka melalui beberapa media pemberitaan di sulsel dan alhamdulillah mereka aktif membantu warga yang kurang mampu yang bahkan belum dijabah pemerintah setempat dan ini sebenarnya bisa memudahkan peran pemerintah setempat dalam menanggullangi kemiskininan di wilayahnya.(***BCHT/DARWS)