Deng Ical : Jangan Bermain Kasar, Lawan Tanding Bukan Musuh
Lidik Makassar – Wakil Walikota Makassar, DR. Syamsu Rizal MI, menularkan semangat sportifitas dalam bertanding saat membuka ajang Milo FootBall Championship 2017, di Lapangan Hasanuddin, Makassar (08/04/2017)
“Lawan tanding bukanlah musuh. Jadi janganki bermain kasar, karena berkat lawan, kita dapat mengetahui kelebihan dan kekurangan kita, jaga semangat sportifitas,” ujar Sekretaris DPD Demokrat Sulsel dihadapan para peserta lomba.
Milo championship 2017 ini, diikuti oleh 128 Sekolah Dasar dari empat kabupaten/kota yakni Kota Makassar, Pare Pare, Bone dan Gowa.
Selain itu, Deng Ical pun memberikan apresiasi kepada pihak penyelenggara karena telah memberikan panggung kepada generasi penerus bangsa untuk berkompetisi, mengasah bakat, dan mengolah kemampuan mereka.
“Mudah-mudahan mereka sebagai generasi penerus dapat menampilkan yang terbaik, memiliki jiwa dan semangat sportifitas, dan terus berprestasi”,tuturnya.
Lebih lanjut, dia berharap dalam kompetisi ini ada salah satu diantara mereka yang terpilih mewakili Makassar ke Barcelona
“Semoga ada dari Makassar yang terpilih untuk mewakili Indonesia ke Bareclona“,harapanya
Sementara itu, mantan penyerang Timnas Indonesia, Kurniawan Dwi Yulianto, berpesan agar semua peserta dapat memberikan kemampuan terbaiknya sehingga nantinya ada salah satu diantara kita yang terpilih mewakil Indonesia ke Barcelona
“Kemenangan bukan yang utama dalam bertanding tapi yang utama adalah sportifitas. Kami akan selektif memilih pemain terbaik yang mewakili indonesia ke Barcelona“,katanya.
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan