Andi Seto Membuka Turnamen Bola Basket Tingkat Sulsel Bupati Cup II
Sinjai, suaralidik.com – Bupati Sinjai A. Seto Gadhista Asapa, SH. LLM membuka Turnamen Bola Basket Tingkat Sulawesi Selatan Bupati Cup II dengan melakukan shoot pertama yang berlangsung di lapangan basket indoor, Jumat malam (21/02/2020)
Ketua panitia Syahrul Ramadan melaporkan bahwa kegiatan ini dilakukan sebagai rangkaian acara memperingati hari jadi sinjai yang ke-456 serta menyongsong kabupaten Sinjai untuk Ortom tahun 2020.
Adapun jumlah peserta yaitu 18 Ortom dimana kategori umum 9 tim dan Ortom 15 tahun 9 tim.
Dalam sambutannya Bupati Sinjai A. Seto Gadhista Asapa menyampaikan selamat datang kepada para peserta yang berasal dari luar kabupaten sinjai, semoga betah dan selamat menikmati kota Sinjai.
Turnamen bola basket bupati cup II yang dilaksanakan ini selain memeriahkan HJS ke-456, juga sebagai ajang melihat kemampuan dari masing-masing club sebagai hasil dari latihan dan pembinaan yang telah dilakukan oleh club-club dari daerah masing-masing.
Turnamen bola basket ini sangat penting dan patut dikembangkan oleh semua pihak, baik para pelaku maupun pencinta bola basket.
Untuk itu dalam sebuah pertandingan kenangan sejati hanya dimiliki oleh orang-orang yang berjuang tidak hanya mengandalkan otot dan strategi, tetapi juga mereka ynag menjunjung sportifitas dan fair play serta komitmen dalam menaati aturan dan ketentuan ya g berlaku, pungkasnya
Saya berharap khusus dikabupaten Sinjai nantinya bisa memiliki segudang pemain berbakat yang mampu berkiprah tidak hanya di tingkat lokal dan regional, tetapi juga ditingkat nasional, ujarnya
Yang turut hadir Dandim 1424 Sinjai, kapolres Sinjai, para kepala OPD, para Kabag, ketua KONI kabupaten sinjai, camat Sinjai Utara, ketua dan pengurus cabang PERBASI kabupaten Sinjai serta seluruh panitia dan seluruh atlet.(*HMS)
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan