iklan banner pemrov sulsel
Pemerintahan

Andi Hamzah Pangki Bacakan Hasil Reses Musrembang Desa dan Kecamatan

waktu baca 1 menit
Ketua DPRD Bulukumba Andi Hamzah Pangki (Kiri) Salam Komando Dengan Bupati Bulukumba (Kanan) A.M Syukri. A. SappewaliSebelum Pembukaan Murenbang Kabupaten di Ruang Pola Kantor Bupati Bulukumba, Selasa (14/03/2017).

Bulukumba, Suara Lidik – Kegiatan Musrenbang yang telah diselenggrakan di tingkat desa/kelurahan, kecamatan, dan Forum Perangkat Daerah, kini Pemerintah Kabupaten Bulukumba memasuki tahapan Musrenbang Kabupaten. Kegiatan ini dihadiri Wakil Ketua DPRD Provinsi Yusran Sofyan dan  Kepala Perindustrian Provinsi Sulawesi Selatan H Ahmadi Akil mewakili gubernur, Selasa (14/03/2017).

Ketua DPRD Bulukumba Andi Hamzah Pangki (Kiri) Salam Komando Dengan Bupati Bulukumba (Kanan) A. M Syukri. A. Sappewali Sebelum Pembukaan Murenbang Kabupaten di Ruang Pola Kantor Bupati Bulukumba, Selasa (14/03/2017).

Pada kesempatan tersebut Ketua DPRD Andi Hamzah Pangki tampil membacakan Pokok-pokok Pikiran DPRD berdasarkan hasil reses dan aspirasi saat anggota DPRD mengikuti Musrenbang desa dan kecamatan. Anggota DPRD lainnya yang hadir adalah Andi Pangeran, Muh Bakti, Safiuddin, dan Andi Arman.

Andi Hamzah Pangki yang ditemui tim suara lidik berharap agar hasil musrembang betul-betul pro kepada rakyat serta proses pembangunan sesuai dengan perencanaan dan tidak melanggar prosedur perencanaan.
“Saya bersama seluruh anggota DPRD Bulukumba berharap agar seluruh kegiatan pemerintah yang tertuan dalam APB ada di dalam dokumen perencanaan desa dan kecamatan. Segala aspirasi itu harus ada di dokumen Musrenbang karena ini juga menjadi bahan pemeriksaan dari BPK” Urai A. Hamzah Pangki.

*Tim Suara Lidik*


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Exit mobile version