Dukung Simluhtan, Pemdes Balang Butung Menggelar Rapat Verifikasi dan Validasi Data Kelompok Tani dan Ternak
Selayar, suaralidik.com – Penguatan data petani menjadi salah satu prioritas Kementerian Pertanian, karena disadari atau tidak, verifikasi dan validasi data petani hingga kini masih menimbulkan persoalan tersendiri.
Bahkan Kementerian Pertanian RI berupaya melakukan percepatan pemutakhiran dan validasi data aplikasi online Sistem Informasi Penyuluhan Pertanian yang biasa disebut dengan istilah Simluhtan.
Hal ini diungkapkan langsung Kepala Desa Balang Butung Kecamatan Buki Muslimin dalam rapat verifikasi dan validasi berbasis NIK Kelompok Tani Desa Balang Butung Kecamatan Buki pada pada Senin (24/5/2021) pagi di Aula kantor desa.
Selain itu, Muslimin juga berharap semua Kelompok Tani dan Ternak se-Kecamatan Buki terdaftar dalam Simluhtan
“Percepatan verifikasi dan validasi data simluhtan untuk menyediakan data dan informasi Simluhtan yang valid, tentu harus ada data yang lengkap, benar, sesuai kondisi saat ini dan dapat dipertanggungjawabkan,” kata Muslimin
Selain itu juga diarahkan, katanya lagi, “Simluhtan untuk melakukan pemutakhiran data dan informasi tentang penyuluh pertanian, kelompok tani, dan gabungan kelompok tani di seluruh kecamatan Buki, sehingga dapat digunakan sebagai dasar pemberian bantuan program Kementan”, panjang lebar Muslimin.








