Rapat Pleno Golkar Bulukumba Bentuk Susunan Kepanitiaan Musda X
BULUKUMBA, SUARALIDIK.com – Rapat Pleno DPD Partai Golkar Bulukumba memutuskan pelaksanaan Musyawarah Daerah (Musda) X akan dihelat pada bulan Maret 2021.
Pada rapat yang dipimpin oleh Plt Ketua Golkar Bulukumba Nirwan Arifuddin bersama Sekretaris DPD Golkar Arkam Bohari, pada Kamis (25/02) sore bertempat di ruang rapat DPD Golkar Bulukumba dihadiri oleh 25 pengurus DPD Golkar Bulukumba bersama 2 orang anggota Fraksi Golkar.
Pada rapat ini juga ditetapkan pimpinan panitia pelaksana Musda X yang terdiri Ketua Panitia Penyelenggara Arkam Bohari dan Ketua SC (Steering Comitte) Asri Jaya
“Jadi sesuai ketentuan, kita bentuk panitia yang terdiri dari ketua penyelenggara pak Arkam Bohari dan ketua SC pak Asri Jaya. Nanti silakan panitia yang rapat secara teknis untuk membentuk susunan kepanitiaan sesuai kebutuhan. Sedangkan saya menjadi penanggungjawab kegiatan musda ini,” kata Nirwan Arifuddin.
Salah satu agenda utama dalam pelaksanaan musda adalah pemilihan Ketua DPD Golkar Bulukumba.
“Ketentuan dan persyaratan untuk menjadi calon ketua adalah berdasarkan AD/ART dan PO Partai Golkar. Tapi, yang jelas kriteria utama adalah kader dan telah menjadi pengurus selama satu periode kepengurusan. Tidak boleh ada kerabat yang menjadi anggota DPRD dari partai lain atau pengurus dari partai lain,” tegas Nirwan.
Nirwan berharap pelaksanaan Musda Golkar Bulukumba berjalan lancar, ” Mari kita menjunjung tinggi nilai demokratis untuk menunjukkan jati diri partai Golkar di Bulukumba, kita harus tunjukkan bahwa sumber daya manusia Golkar itu baik dan demokratis serta kompak,” tandas Dirut Puskud Sulsel tersebut.
Sementara itu Jubir Partai Golkar, Syamsuddin mengatakan Plt Ketua Golkar Bulukumba mengapresiasi 2 anggota Fraksi Golkar yang meskipun padat kegiatannya namun masih menyempatkan diri hadir di rapat pleno pembentukan panitia pelaksana Musda.
” Dari 4 orang anggota Fraksi, kita memberikan apresiasi kepada H. Abu Thalib bersama saudara Asri Jaya yang hadir. Kegiatan hari ini adalah agenda DPD II Golkar Bulukumba, 2 orang kader kita ini menunjukkan loyalitas ke partai Golkar, sementara 2 anggota Fraksi tidak hadir, satu telah menyampaikan ijin yakni Hj. Aminah Amir dan 1 tidak ada penyampaian yaitu saudara Juandi Tandean,” ucap pria yang akrab disapa Syam Resota tersebut. (**)
