Nirwan Arifuddin Bertekad Kembalikan Wibawa Golkar Bulukumba
Plt Ketua Golkar Bulukumba Ziarah ke Makam Sesepuh Golkar Bulukumba
BULUKUMBA,SUARALIDIK.com – Seminggu setelah memegang mandat Plt Ketua Golkar Bulukumba, Nirwan Arifuddin Paladangi melakukan ziarah ke makam sesepuh Golkar Bulukumba yakni di makam Alm H.Andi Hardi Pangki di desa Topanda Kecamatan Rilau Ale serta makam Alm H.Andi Adnan Manaf( Andi Ade) di Barebba Kecamatan Gantarang.
Sekedar di ketahui, Alm Andi Hardi Pangki merupakan mantan Ketua DPRD dan Ketua Golkar Bulukumba era tahun 1999- 2004, begitupun pun dengan Alm Andi Adnan Manaf yang menjabat Ketua DPRD dan Ketua Golkar Bulukumba PAW masa jabatan periode tahun 1999-2004.
” Beliau berdua (Alm Andi Hardi dan Alm Andi Adnan Manaf) adalah roh Golkar Bulukumba, sosok yang pernah membesarkan partai Golkar di Bumi Panrita Lopi, terkhusus Alm Andi Hardi Pangki adalah guru politik sekaligus ayah dan kakak bagi saya pribadi,” ungkap pria yang karip disapa Nirwan Khatulistiwa itu kepada redaksi suaralidik, Selasa (22/12).
Pascal diberi mandat sebagai Plt Ketua Golkar Bulukumba dalam rangka persiapan Musda yang rencananya akan dihelat di awal tahun 2021 tersebut, Nirwan Arifuddin menyampaikan bahwasanya Golkar akan selalu mengawal kemajuan bangsa. Khususnya di Bulukumba menuju kearah yang lebih mapan, terbuka dan diisi oleh kader- kader terbaik yang berkomitmen membesarkan partai dan mengembalikan masa kejayaan Golkar di Bulukumba.
” Dengan semangat pembaharuan kekaryaan menuju Era New Golkar atau era Golkar Baru, sebagai Plt Ketua Golkar Bulukumba, saya ingin mengembalikan kejayaan Partai Golkar Bulukumba,” tegasnya.
Menurut Nirwan, untuk menuju kewibawaan Era Golkar Baru yakni dengan menempatkan struktur kepengurusan dalam menghadapi Musda secara profesional, kapabel dan loyalitas tinggi.
” Kami akan membuka ruang seluas luasnya bagi siapapun baik kader maupun non kader yang berkomitmen akan membesarkan dan mengembalikan kejayaan partai. Bulukumba ini merupakan lumbung suara Golkar, namun dengan melihat struktur DPD yang hanya asal menempatkan pengurus, di Pilkada 09 Desember kemarin, suara Golkar sebesar kurang lebih 28 ribu hanya tinggal kenangan, kita menjadi penonton saja untuk periode ini, kedepan siapapun yang menjadi Ketua Golkar Bulukumba dalam Pileg di 2024 akan lebih baik lagi,” ucapnya.
Dalam Pileg 2014 lalu, Golkar meraih 6 kursi dan menempatkan Andi Hamzah Pangki sebagai Ketua DPRD untuk periode keduanya, namun di Pileg 2019, meskipun meraih suara terbanyak kedua setelah NasDem, Golkar hanya menyisakan 4 kursi di DPRD Bulukumba.
” Namun, apa yang telah dicapai oleh Golkar Bulukumba diperiode ini tetap kita jadikan alat perjuangan dengan niat amal ibadah. Golkar Bulukumba harus tetap bersatu dan bangkit menuju Golkar Baru, ibarat musik, harus ditabuh seluruhnya agar suaranya tidak sumbang,” ungkapnya.
Nirwan menambahkan, kebersamaan yang menyatu di tubuh kader dan simpatisan partai Golkar Bulukumba akan membawa marwah partai yang dikomandoi Airlangga Hartarto ini akan membawa kejayaan Golkar Bulukumba kedepan.
” Semangat Golkar Baru menuju Golkar Bulukumba Bangkit untuk menuju Bulukumba yang bermartabat,” tutup Sekretaris Pemenangan Pemilu DPD I Golkar Sulsel ini.
Golkar Sulsel dibawah kepemimpinan H. Taufan Pawe yang juga Wali Kota Pare-Pare 2 periode,Nirwan Arifuddin meyakini tidak akan diragukan lagi dan akan membawa Partai Golkar Sulsel meraih kejayaan dengan simbol New Golkar atau Golkar Baru.
DPD Tingkat I Golkar Sulsel mengeluarkan SK pertanggal 15 Desember 2020 yang memberhentikan Andi Hamzah Pangki selaku Ketua DPD Golkar Bulukumba dan mengangkat Nirwan Arifuddin selaku Plt Ketua Golkar Bulukumba dan diteken langsung Ketua DPD Golkar Sulsel, Taufan Pawe.
