Potret Warga Miskin di Kabupaten Bantaeng Hidup Digubuk Reot Tidak Pernah Dapat Bantuan
Bantaeng, Suaralidik.com– Fakir miskin dan anak terlantar tanggung jawab negara sudah dijamin dalam UUD 1945 Akan tetapi miris kita melihatnya ternyata masih banyak warga miskin belum mendapatkan haknya sebagai warga negara yakni bantuan dari Pemerintah diantaranya bantuan sosial ( Bansos), BPNT, PKH, BST maupun bantuan sosial lainnya.
Lihat saja nasib Marwani bersama 4 Orang Anaknya yang terlupakan tinggal digubuk nyaris ambruk beralamat di jalan Lingkar Sasaya Kelurahan Bonto Sungguh Kecamatan Bissappu Kabupaten Bantaeng Provinsi Sulawesi Selatan.

Saat ditemui dikediamannya Kamis sore (21/5/2020) Ibu Marwani yang hidup yang hidup bersama keluarganya didalam gubuk reot mengakui puluhan tahun hidup miskin tak pernah mendapatkan bantuan apapun dari Pemerintah, ironisnya Program bantuan pemerintah dampa Covid-19 yang begitu besar di gelontorkan pemerintah juga tak pernah dinikmatinya.
“Jangankan bantuan Pemerintah Pak, bantuan zakat fitra saja tak ada saya dapat,” ujar Mariani
Bahkan kami pernah tidak makan selama 2 hari 2 malam, karena tidak ada sekali beras yang mau dimasak, beruntung dihari kedua, ada teman yang tau kondisiku langsung memberiku beras untuk dimasak”. Tambahnya

Meski dalam kondisi yang begitu menyedihkan, Namun semangat hidup Marwani pantang kendur, ia pantang ngemis dan terus melanjutkan hidup dengan mengkais rezeki dengan menawarkan diri untuk menjadi pembantu rumah tangga agar bisa menyambung hidup keluarganya.
(Rs)