iklan banner pemrov sulsel
Banner PDAM Makassar
Banner dprd wajo

20 Puskesmas di Bulukumba Gelar Kelas Ibu Hamil dan Ibu Balita

waktu baca 2 menit
Dok : Kelas Ibu Hamil di salah satu puskesmas di Bulukumba

Bulukumba, suaralidik.com – Pada peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke 55 Tingkat Provinsi, Gubernur Sulawesi Selatan melaunching Gerakan Masyarakat Memberantas Stunting (Gammaratta) yang bertujuan untuk meminimalisasi prevalensi stunting di Baruga Pattingalloang Makassar, Selasa 12 November 2019.

Bersamaan dengan launching Gammaratta, Dinas Kesehatan Kabupaten Bulukumba menggelar Kelas Ibu Hamil dan Ibu Balita di seluruh Puskesmas sebagai rangkaian dari peringatan HKN. Sebanyak 20 Puskesmas di Kabupaten Bulukumba secara serentak menggelar kelas tersebut untuk mencegah terjadinya stunting.

Stunting merupakan salah satu kondisi gagal tumbuh pada anak akibat dari kekurangan gizi kronis, sehingga anak terlalu pendek usianya. Kelas ibu hamil merupakan usaha sederhana mendekatkan pelayanan, meningkatkan pemahaman tentang kehamilan, persalinan dan nifas.

Dalam Kelas Ibu Hamil, minimal para ibu 4 kali melakukan pemeriksaan dalam kehamilan, mengkonsumsi tablet tambah darah dan memberikan pemahamahan terkait pemberian ASI Eksklusif pada bayi usia 0-6 bulan.

Kepala Puskesmas Bontobangun, dr Marwah menyebutkan kelas ibu hamil diisi dengan berbagai kegiatan yaitu Penyuluhan tentang kesehatan ibu balita dan stunting, serta Cuci Tangan Pakai Sabun (CTPS).

“Kami juga melakukan Pelayanan Antenatal Care (ANC) dan diskusi seputar keluhan ibu hamil dan anak balita yang didampingi oleh suami atau keluarga masing-masing,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan, dr Wahyuni mengharapkan komitmen para kepala Puskesmas untuk melaksanakan kegiatan kelas ibu hamil secara berkelanjutan agar ibu, keluarga, dan masyarakat mendapatkan pengetahuan dan informasi yang bermanfaat.

Kelas ibu hamil, lanjutnya adalah salah satu bentuk upaya  pencegahan stunting melalui peningkatan dukungan dari pemerintah, masyarakat, dan stakeholder terkait.

“Untuk mensukseskan kegiatan ini, maka kita melaksanakan Kelas Ibu Hamil agar mampu menjaga nutrisi kehamilan, bayi dan balita menuju Generasi Sehat Indonesia Unggul,” pintanya.

Dalam melaksanakan peringatan HKN, Dinas Kesehatan dan RSUD Bulukumba telah melakukan berbagai kegiatan, seperti Kemah Bakti Kesehatan dengan pemeriksaan kesehatan gratis di lapangan Bacari Desa Palambarae, juga telah menggelar jalan sehat dengan sejumlah hadiah menarik dari sponsor, serta lomba seni dan olahraga di jajaran Dinas Kesehatan dan RSUD. Puncak peringatan HKN ke 55 Tingkat Kabupaten Bulukumba sendiri akan dilaksanakan pada hari Senin 18 Nopember 2019 mendatang.  (***Ulla)


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

perhapmi
perhapmi