Update Pengungsi Tsunami Lampung Selatan, Secara Umum Dalam Keadaan Sehat
LAMPUNG, Suaralidik.Com – Polda Lampung kembali rilis Update data mengenai keadaan pengungsi pada hari Senin tanggal 21 Januari 2019 sampai dengan pukul 18.15 wib diwilayah hukum Polsek Kalianda.
Seperti yang dipaparkan oleh Kabidhumas Polda Lampung Kombes. Pol. Dra. Sulistianingsih perkembangan pengungsi di lokasi-lokasi pengungsian.
Lokasi pengungsi terbagi di 2 kecamatan yaitu ; Kecamatan Rajabasa dan Kecamatan Kalianda. Di Rajabasa terdiri dari 6 titik lokasi pengungsian dan di Kalianda ada 4 titik lokasi.
Secara umum, keadaan para pengungsi dalam keadaan sehat walafiat. Bahkan beberapa lokasi rumah mengalami perbaikan seperti di Desa Banding Kec. Rajabasa Kab. Lamsel. Sebanyak 20 unit rumah dibangun oleh relawan NU Lampung Selatan.
Sementara itu rekap data pasien bencana alam RSUD dr. Bob Bazar Kalianda Lamsel : Jumlah pasien yang dilayani di RS : 454 orang.
“Update data pengungsi yang dapat Kami sampaikan, apabila ada perkembangan lebih lanjut, akan dilaporkan kembali,”terang Sulityaningsih. Kabidhumas Polda Lampung .(***Edo)






