Puluhan Warga Bungoro Pangkep Keracunan Makanan
Pangkep, Suaralidik.com – Di duga keracunan makanan, puluhan warga Mattampa, Kel. Samalewa, Kec. Bungoro Pangkep mendatangi puskesmas Bungoro dengan keluhan yang sama yaitu sakit kepala, demam, dan muntaber. 17/06/2018.
Diantara puluhan warga tersebut ada diantaranya yang langsung dirawat di Puskesmas Bungoro dan adapula yang di rujuk ke Rumah Sakit Pangkep untuk di rawat lebih lanjut.
Diketahui nama nama warga tersebut antara lain :
1.Nama: Nurfadillah,15 thn,pelajar,alamat Kp. Mattamapa kel. Samalewa kec. Bungoro(dirawat di puskesmas bungoro).
2.Nama : Samsul rijal, umur 31 thn, swasta, kp. mattampa kel. Samalewa kec. Bungoro kab. Pangkep (rujuk Rsu. Pangkep).
3.Nama: Magfira, 23 thn,honorer, kp. mattampa,kel samalewa kec. Bungoro kab. Pangkep (rujuk Rsu. Pangkep).
4.Nama: Nisa,17thn,pelajar,kp.mattampa kel. Samalewa kec. Bungoro(tdk dirawat).
5.Nama: nurhasanah,17thn, kp. mattampa kel. Samalewa kec. Bungoro ,(rujuk Rsu. Pangkep).
6.Nama: Nirwana,30thn ,pekertjaan tdk ada, kp. matampa kel. Samaleqa kec. Bungoro (rujuk Rsu pangkep).
7.Nama: muh fais ,7thn ,kp. mattampa kel. Samalewa kec. Bungoro(tdk dirawat).
8.Nama: feby 13, plajar, mattampa,kel.samalewa kec. Bungoro (rawat puskesmas bungoro).
9.Nama: Mawaddah ,37thn, kp. Mattampa kel. Samalewa kec. Bungoro(dirawat dipuskesmas bungoro).
10.Nama:Anita,24 thn, guru honorer, kp. Mattampa kel. Samalewa kec. Bungoro(dirawat di puskesmas bungoro).
11.Nama: Rahmat, 43 thn, swasta, kp. Mattampa kel. Samalewa kec. Bungoro(tdk dirawat).
Menurut keterangan para korban, kejadian tersebut berawal dari salah satu warga bernama H. Lukman yang mengadakan acara silaturrahmi keluarga pada perayaan hari raya idul fitri. Mereka disuguhkan makanan berupa bakso tahu, ketupat dan es buah. 16/06/2018.
Tidak lama setelah jamuan makan, salah satu keluarga bernama Hi. Marwiah mulai merasakan pusing, mual dan sakit perut. Selang beberapa menit kemudian, berurut para keluarga merasakan hal yang sama sehingga segera memeriksakan ke puskesmas Bungoro dikarenakan sakit yang mereka rasakan tidak kunjung hilang.
Ke esokan harinya, minggu pukul 21.00 wita, personil Polsek Bungoro bersama Kepala pengawasan kualitas air dan penyadar lingkungan dinas kesehatan Makassar, Syafar mendatangi TKP di Kp. Lempangan Desa. Bowong Cindea Kec. Bungoro kembali menemukan 2 korban yg diduga keracunan makanan dengan keluhan yg hampir sama dgn korban diatas. masing masing:
1.Nama: Hj. Rostini, 40 thn, IRT, Alamat Kp. Lempangan Desa. Bowong cindea kec. Bungoro (ipar H. Lukman).
2.Nama: Takdir, 27 thn, swasta, Kp. Lempangan Desa. Bowong Cindea Kec. Bungoro. Namun kedua korban tidak memeriksakan diri kepuskesmas karena kondisinya yang sudah mulai membaik. (iwank86/rn)