iklan banner pemrov sulsel
Banner PDAM Makassar
Banner dprd wajo

Peserta Bertambah, Latihan Pekan Ke-3, Kelas Karate “Daeng Manye”

waktu baca 2 menit

Suaralidik.com_|| Latihan kelas karate yang diselenggarakan oleh Ir. H. Mohammad Firdaus Daeng Manye, MM (sapaan akrab Daeng Manye) kerjasama dengan Asosiasi Seni Beladiri Karate Indonesia, Ranting Galesong, memasuki pekan ketiga, peserta membludak ikuti latihan.

Tempat latihan (dojo) di area Posko Daeng Manye di Galesong, tampak dari depan peserta kelas karate, latihan hingga penuhi halaman depan posko.

Sesekali teriakan karate dan penghormatan dengan nada osh, terdengar dalam latihan yang rutin dilaksanakan setiap sabtu sore, pada hari sabtu kemarin (24/6), yang memasuki pekan ketiga.

Senpai Syam (karate DAN 1), saat dikonfirmasi mengatakan antusias peserta kelas karate ini, hingga pekan ketiga ini peserta terus bertambah, sehingga peserta karateka harus ikut latihan dengan memenuhi halaman depan posko, tuturnya.

Sementara, Sensei Wahid (Karate DAN V), mengungkapkan bahwa pada kesempatan latihan kali ini, kami membagi dua bagian kelas latihan, yakni dengan kelas (SD) kemudian kelas kedua yakni (SMP dan SMA).

Menurut Sensei Wahid, hal ini dilakukan untuk memudahkan dan memetakan pola latihan agar lebih terukur sesuai dengan pemahaman usia karateka, jelasnya.

Alhamdulillah, untuk latihan pada pekan ketiga ini, peserta yang ikut latihan capai 48 orang, itu artinya bertambah 8 orang mengikuti latihan karate, tambah Wahid lagi.

Penanggung jawab kegiatan, kelas Karate Daeng Manye, yakni Senpai Syam mengatakan, kedepannya juga akan mengupayakan keseragaman pakaian karate saat latihan, terangnya. (*)


Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

perhapmi
perhapmi