Beri Pemahaman Ortu Siswa, Dinkes Makassar Bersama SDN Pongtiku 1 Gelar Sosialisasi Vaksinasi Usia Dini
Makassar, SuaraLidik.com – Dinas Kesehatan Kota Makassar dalam hal ini Puskesmas Malimongan Baru bersama dengan SDN Pongtiku 1 gelar sosialisasi vaksinasi anak usia dini 6-11 tahun, yang dilaksanakan di SDN Pongtiku 1, Jalan Pongtiku, Kota Makassar, Kamis (27/01/2022).
Dalam penyampaiannya, Kepala Sekolah SDN Pongtiku 1, Hj. Naslia, S.Pd mengatakan bahwa, kegiatan sosialisasi pada hari ini kami mengundang orang tua siswa untuk memberikan edukasi dan pemahaman akan pentingnya vaksinasi terhadap peserta didik.
Hj. Naslia menjelaskan di hadapan orang tua siswa, vaksinasi ini tidak berbahaya, justru dengan melakukan vaksinasi, membuat imunitas dan kekebalan tubuh peserta didik semakin meningkat.
Tujuan pelaksanaan vaksinasi ini, kata Hj. Naslia, selain menambah imunitas dan kekebalan tubuh peserta didik, bagaimana proses belajar mengajar tatap muka bisa berjalan normal 100 persen.
“Dengan adanya sosialisasi ini dilakukan, diharapkan kepada orang tua siswa sudah memahami bahwa vaksinasi sangat penting. Selain membentuk imunitas dan kekebalan tubuh, bagaimana proses belajar mengajar tatap muka bisa berjalan 100 persen,” ujar Hj. Naslia kepada awak Media Suara Lidik.
Pada pelaksanaan vaksinasi hari ini, kami mengadakan 2 sesi. Dimana sesi pertama untuk kelas 1, 2 dan 3 pukul 09.00-10.00 wita, sedangkan di sesi kedua untuk kelas 4, 5 dan 6 pukul 10.00-11.00 wita.
Rencanaya, Hj. Naslia mengatakan, pelaksanaan vaksinasi akan dimulai Rabu 2 Februari 2022, dan diperuntukan untuk siswa kelas 1 sampai 6, dengan jumlah 359 siswa.
“Insya Allah pelaksanaan vaksinasi di SDN Pongtiku 1 akan dilaksanakan Rabu 2 Februari 2022, dan diperuntukan untuk siswa kelas 1 sampai 6, dengan jumlah 359 siswa,” jelasnya.
Sementara itu, Kepala Puskesmas Malimongan Baru, drg. Yunita Gobel, M.Adm.Kes menjelaskan bahwa, untuk mensukseskan kegiatan vaksinasi usia dini 6-11 tahun, Dinkes kota Makassar dalam hal ini Puskesmas Malimongan Baru, bekerjasama dengan Babinsa, Bhabinkantibmas, dan pihak SDN Pongtiku 1 Makassar.
Yunita Gobel mengatakan, vaksinasi ini bertujuan untuk menciptakan Herd Immunity, kekebalan tubuh terhadap peserta didik, agar mereka tidak gampang terserang virus.
Yunita Gobel berharap, setelah sosialisasi yang kami lakukan, orang tua siswa mendapatkan pemahaman tentang vaksinasi yang akan merubah mindset mereka.
Dalam sosilisasi pada hari ini, dihadiri oleh Kepala Puskesmas Malimongan Baru, drg. Yunita Gobel, M.Adm.Kes, Kepala Sekolah SDN Pongtiku 1, Hj. Naslia, S.Pd, Ketua Komite SDN Pongtiku 1, Tenaga Kesehatan (Nakes) serta orang tua siswa.
