Kabid Pembinaan SMK Disdik Sulsel, Menutup Rakor Evaluasi Fisik DAK Akhir Tahun 2021
Makassar, SuaraLidik.com – Pelaksanaan Rapat Koordinasi dan Evaluasi Pelaksanaan Dana Alokasi Khusus (DAK) Fisik SMK Tahap Akhir Tahun 2021 resmi di tutup oleh Kepala Bidang Pembinaan SMK, Dra. Hj. Andi Ernawati, M.Pd di Hotel Swissbell Boulevard Makassar, Sabtu siang (11/12/2021).
Kabid Pembinaan SMK Dra. Hj. Andi Ernawati, M.Pd selaku panitia penyelenggara kegiatan yang berlangsung selama 2 hari dari tanggal 10-11 Desember 2021, tak henti-hentinya mengingatkan dan menekankan kepada penyedia agar segera menyelesaikan semua pekerjaannya sesuai waktu dan aturan yang berlaku. Mumpung masih ada waktu walaupun sudah time limit.
Andi Ernawati menambahkan, pada akhir kegiatan menyampaikan agar bantuan DAK Fisik SMK Tahun 2021 diharapkan dapat meningkatkan layanan pendidikan dengan mendukung kebijakan zonasi layanan pendidikan.
Kegiatan ini dihadiri oleh 58 Kepala Sekolah SMK sebagai penerima DAK, 11 orang Kepala Cabang Dinas Pendidikan Wilayah, 56 orang Penyedia, 20 orang Perencana dan 8 orang Pengawas.(*)
