Jelang Hari H Pilkades Galbar, Pejuang Daeng Tombong Perkuat Basis
TAKALAR, SUARALIDIK.com – Para pejuang dan simpatisan Calon Kepala Desa Galesong Baru ( Galbar ) kecamatan Galesong Kabupaten Takalar, H. Nursalam Daeng Tombong, nomor Urut 3 saat ini mulai kompak dan bersatu perkuat pertahanan dengan adanya manuver yang dilakukan tim Cakades lainnya dengan melakukan serangan fajar menjelang hari H.
Hal ini diutarakan salah seorang pejuang Nursalam Daeng Tombong pada kontributor suaralidik Takalar, Muis, Kamis ( 04/11/2021 ) dirumah Pejuang H. Tombong.
” Alhamdulillah, kita dari pejuang dan simpatisan sisa bertahan dan menjaga suara,jangan sampai kecolongan jelang hari H, dengan serangan fajar tim atau rival kita, ” ungkapnya dengan nada optimis memenangkan pertarungan Pilkades pada 17 November mendatang.
Lanjut Muis untuk serangan fajar nantinya susah untuk ditembus di basis nomor urut 3 karena kekompakan yang ada di simpatisan H. Tombong untuk menjaga adanya pergerakan money politik.
Simpatisan lainnya, Anwar Dg Baya, mengingatkan saat ini semakin mendekat hari H dimana masyarakat yang masuk wajib pilih akan menentukan hak pilihnya dalam Pilkades Galesong Baru untuk mengusung seorang figur idolanya.
Tim begitu sibuk mondar mandir membangun opini guna menciptakan pencitraan dengan berbagai argumentasi dan retorika politik guna menarik simpatik publik.
” Karena itu,sebagai pejuang dan simpatisan H.Nursalam Dg Tombong, berjalanlah dengan semangat juang yang tinggi dan selalu mengedepankan etika dan moral yang baik, karena menarik simpatik itu tidak harus mencibir rivalitas kita ,atau bercerita akan keburukan dan kekurangannya,” pesannya.
Dibagian lain Anwar Baya memberi inspirasi pada pejuang dan simpatisan, berusahalah untuk tetap tersenyum,bersahabat menjalin silaturrahim, ciptakan suasana damai, tidak saling mengejek yang dapat memancing terjadinya gesekan.
“Mari kita jalan beriringan tanpa harus saling buang muka,tunjukkan kepada publik bahwa pejuang Dg Tombong adalah tim yang solid dan bermartabat. Karena pada dasarnya semua figur calon Kades memiliki Misi yang sama,ingin membangun desa yang lebih baik.Ingat saudaraku, hati boleh panas, namun kepala harus tetap dingin,” pinta Anwar Baya.
