Disdukcapil Banyuasin Lakukan Perekaman e-KTP SMKN 1 Kecamatan Tanjung Lago
Banyuasin, Suaralidik.com – Sekolah menengah kejuruan Negeri 1 (SMKN 1) Kecamatan Tanjung Lago kab. Banyuasin melakukan perekaman e-KTP bagi siswa yang sudah berumur 17 tahun pada 17 April 2019 mendatang.
Hal ini disampaikan oleh Alexander. S.ip yang merupakan koordinator lapangan pelayanan keliling dukcapil kab.Banyuasin, Selasa (26/02/19) digedung SMKN 1 tanjung lago.
Dikatakannya, bahwa dalam mensukseskan program dari pemerintah sesuai dengan acuan surat direktorat jenderal kependudukan dan pencatatan sipil tahun 2018.
Maka Discapilduk melakukan perekaman dengan jemput bola ke sekolah-sekolah dan dikhususkan bagi pemilih pemula (milineal). Siswa yang direkam sudah berusia 17 tahun atau tepatnya siswa kelahiran 17 april 2002.
Alex juga mengatakan program tersebut dilakukan guna mensukseskan pemilu di tahun 2019 dan supaya para pemilih milenial tersebut bisa ikut menyampaikan aspirasinya dan mempunyai e-KTP (kartu penduduk elektronik).
Di ruang yang berbeda Hasmarudin,S.Pd selaku kepsek SMKN 1 tanjung lago sangat antusias dan mendukung program yang diberikan oleh pemerintah pusat khususnya kepada pemerintah kab.Banyuasin, program rekam jemput bola tersebut sangat membantu siswanya untuk melakukan proses pengambilan perekaman atau membuat e-KTP sehingga tidak harus jauh-jauh lagi ke Capil kab. Banyuasin,”kata kepsek tersebut.(***adi)
Tinggalkan Balasan Batalkan balasan